Jakarta (ANTARA) - Memasuki bulan Ramadhan, ada sejumlah pola makan dan jenis makanan yang perlu diperhatikan saat sahur maupun berbuka. Dokter spesialis gizi klinik di Rumah Sakit PELNI dr Eva Kurniawati, M.Gizi, Sp.GK mengatakan di antara sejumlah makanan yang perlu dihindari saat sahur dan berbuka puasa, penganan tinggi garam dan tinggi lemak jenuh karena dapat mengganggu puasa Ramadhan.
"Makanan yang tinggi garam dapat membuat Anda merasa sangat haus di siang hari. Makanan asin yang umum dimakan saat sahur antara lain mi instan, makanan olahan seperti keripik, makanan kaleng," kata dia melalui pesan elektroniknya kepada ANTARA, Jumat.
Selain makanan tinggi garam, hidangan tinggi lemak jenuh dan lemak trans juga perlu dihindari saat sahur dan berbuka puasa, seperti makanan yang diolah dengan cara digoreng serta mengandung santan yang dipanaskan berulang kali.
Berita Terkait
Ada kandungan zat berbahaya makanan dan minuman di Batang
Jumat, 8 November 2024 5:40 Wib
Pemkot Pekalongan giatkan pemeriksaan bahan makanan jamin mutu pangan
Rabu, 23 Oktober 2024 19:18 Wib
Wali Kota Semarang raih penghargaan Bappenas kelola sisa pangan
Rabu, 23 Oktober 2024 19:15 Wib
Sucofindo bagikan makanan bergizi di sekolah di Semarang
Senin, 21 Oktober 2024 15:03 Wib
Literasi Finansial kunci pertumbuhan UMKM yang sehat dan berkelanjutan
Selasa, 8 Oktober 2024 9:49 Wib
Lapis Kukus Lawang Sewu Semarang buka cabang ke-9 di Sampangan
Minggu, 6 Oktober 2024 17:31 Wib
Ranub, camilan unik khas Aceh
Minggu, 15 September 2024 11:02 Wib
"Grand opening" Lapis Kukus Lawang Sewu Mitra Fatmawati diserbu masyarakat
Minggu, 15 September 2024 8:28 Wib