Logo Header Antaranews Jateng

Chelsea menang telak 3-0 atas Barcelona

Rabu, 26 November 2025 05:49 WIB
Image Print
Para pemain Chelsea merayakan gol yang dicetak oleh Liam Delap (kanan) pada pertandingan Liga Champions menghadapi Barcelona di Stadion Stamford Bridge, London, Selasa (25/11/2025) waktu setempat. (uefa.com)

Jakarta (ANTARA) - Chelsea menang telak dengan skor 3-0 atas Barcelona yang harus menuntaskan laga dengan 10 pemain pada pertandingan kelima fase liga Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, London, Rabu dini hari WIB.

Gol-gol Estevao dan Liam Delap menyusul gol bunuh diri Jules Kounde menyokong kemenangan Chelsea di pertandingan kali ini, demikian catatan UEFA.

Sementara itu, Barcelona harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-44 setelah bek Ronald Araujo diusir keluar lapangan oleh wasit keluar lapangan setelah menerima kartu kuning kedua pada pertandingan.

Hasil ini membuat Chelsea naik ke peringkat kelima klasemen sementara Liga Champions dengan 10 poin dari lima pertandingan, sebaliknya Barcelona turun ke posisi 15 dengan tujuh poin.



Pewarta :
Editor: Teguh Imam Wibowo
COPYRIGHT © ANTARA 2026