Jakarta (ANTARA) - Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan sukses menundukkan Choi Solgyu/Seo Seung Jae dari Korea Selatan pada babak semifinal ganda putra dan mengamankan posisi di partai puncak BWF World Tour Finals 2021.
The Daddies menang dua gim langsung 23-21, 21-13 pada pertandingan selama 34 menit yang berlangsung di Impact Arena Bangkok, Thailand, Sabtu.
Kemenangan ini juga jadi catatan pertama keunggulan Hendra/Ahsan atas Choi/Seo, setelah mengalami dua kekalahan dalam dua pertemuan sebelumnya di Hong Kong Open 2019 dan Thailand Open seri pertama yang berlangsung dua pekan lalu.
Baca juga: Hendra/Ahsan siapkan mental dan fisik hadapi semifinal WTF
Hendra/Ahsan harus mengalami permainan ketat pada gim pertama. Kedua pasangan saling adu serangan dan selisih skor terjadi di jeda kecil, sebagaimana dilansir dari laman resmi BWF, Sabtu.
Pada match point, The Daddies yang unggul satu poin masih terkejar oleh Choi/Seo sehingga memperpanjang jalannya permainan. Namun sebuah kesempatan mampu dimanfaatkan The Daddies sehingga bisa mengamankan poin di gim pembuka.
Memasuki gim kedua, pasangan peringkat dua dunia ini bermain lebih matang dan mampu memanfaatkan balik serangan yang dilayangkan Seo/Choi.
Dengan pertahanan yang solid, Hendra/Ahsan mampu mengontrol permainan dan tak memberikan lawannya peluang untuk memupuk angka.
Dengan skor yang tak terkejar, Hendra/Ahsan menyudahi perlawanan Choi/Seo dan memastikan posisi mereka ke babak final.
The Daddies masih menanti calon lawan di partai puncak antara Lee Yang/Wang Chi Lin dari Taiwan dan Ben Lane/Sean Vendy dari Inggris.
Baca juga: Empat wakil Indonesia tumbang, Ahsan/Hendra ke semifinal BWF Finals
Baca juga: Menang dua kali, Hendra/Ahsan ke semifinal World Tour Finals
Baca juga: Mohammad Ahsan dikaruniai anak ketiga saat berjuang di BWF Finals