Cilacap (ANTARA) - Produk unggulan Green Refinery dari PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU IV Cilacap siap menembus pasar internasional, salah satunya ke Afrika Selatan.
Hal itu mengemuka saat PT KPI RU IV Cilacap menerima kunjungan delegasi dari Rising Petroleum dan PetroSA (South Africa) di Head Office RU IV Cilacap, Jumat (22/9).
Delegasi itu terdiri atas Samuel Pather dan Duncan O. Otieno dari Rising Petroleum serta Mntu Nduvane dari PetroSA. Rombongan diterima Manager Enginering dan Development PT KPI RU IV Cilacap Hadi Siswanto.
Diawali paparan profil bisnis PT KPI RU IV, kilang dengan kapasitas terbesar di Indonesia dengan berbagai produk bahan bakar minyak (BBM), non-BBM, petrochemical, dan produk unggulan biofuel. Kilang yang sudah berusia 47 tahun itu memasok 34 persen kebutuhan BBM nasional dan 60 persen kebutuhan BBM di Pulau Jawa.
Menurut Hadi, kunjungan delegasi dari Afrika Selatan bertujuan melihat secara langsung proses bisnis di RU IV.
Baca juga: BNPT sosialisasi pencegahan terorisme dan radikalisme di Kilang Cilacap
"Beberapa crude yang diolah di Kilang RU IV Cilacap berasal dari Afrika, jadi kerja sama dengan Afrika sudah terjalin cukup baik. Nantinya akan dikembangkan kerja sama terkait pemasaran produk-produk RU IV di Afrika, khususnya Afrika Selatan," jelasnya.
Menurut dia, delegasi dari Afrika Selatan itu sangat tertarik dengan HVO (Hydrotreated Vegetabel Oil) dan SAF (Sustainable Aviaton Fuel).
"Informasinya, pasar di Afrika sangat terbuka untuk pemasaran produk-produk dari Kilang Cilacap," ungkapnya.
Ia mengatakan dalam pelaksanaan pemasarannya nanti melalui PT Pertamina Patra Niaga sebagai Subholding Pertamina Commercial and Trading.
"Bagi kami kerja sama ini tentu sangat penting untuk menambah jangkauan pemasaran dan meningkatkan kapabilitas PT KPI RU IV Cilacap untuk mewujudkan visi Pertamina menjadi perusahaan energi nasional kelas dunia. Hal ini juga semakin menegaskan peran PT KPI di dunia internasional," kata Hadi.
Usai mendapatkan paparan seputar proses bisnis dan operasional PT KPI RU IV Cilacap, rombongan delegasi selanjutnya melakukan site visit di dalam kilang di area Green Refinery dan Kilang Langit Biru Cilacap (KLBC).
Baca juga: Kilang Cilacap raih TJSLP Awards 2023 dari Pemkab Cilacap
Baca juga: Direktur SDM dan Penunjang Bisnis PT KPI sosialisasi keamanan siber di Kilang Cilacap
Berita Terkait
Pertamina Patra Niaga JBT berikan apresiasi ke operator SPBU Sultan Agung Semarang
Kamis, 21 November 2024 15:43 Wib
VP Retail Fuel Sales sisir jalur Selatan Jateng lakukan cek tera SPBU
Kamis, 21 November 2024 15:01 Wib
Pertamina tutup 1 SPBU curang di Yogyakarta, 3 masih diinvestigasi
Rabu, 20 November 2024 13:12 Wib
Pertamina Patra Niaga JBT ajak Pertashop maksimalkan potensi gerai
Jumat, 15 November 2024 14:22 Wib
Pertamina Patra Niaga JBT tegaskan jaga operasional lembaga penyalur
Rabu, 13 November 2024 15:18 Wib
Kilang Cilacap kenalkan industri migas sejak dini kepada anak-anak TK
Senin, 11 November 2024 9:30 Wib
SMOM Kilang Cilacap ajak Perwira Pertamina tak lelah teladani-warisi nilai pahlawan
Minggu, 10 November 2024 13:55 Wib
Pertiwi Kilang Cilacap ingatkan pentingnya keluarga visioner dukung produktivitas perusahaan
Senin, 4 November 2024 9:39 Wib