Karanganyar (Antaranews Jateng) - Calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno menyatakan keberagaman adalah aset dari Tuhan yang harus dijaga keberlangsungannya untuk mencapai negara yang adil dan makmur.
Usai menghadiri pertemuan dengan pendeta dan Komunitas Nasrani Karanganyar di Gedung PGRI Manggung, Kabupaten Karanganyar, Senin, Sandiaga mengapresiasi toleransi di Kabupaten Karanganyar, seperti umat Islam menjaga umat Hindu ketika merayakan Nyepi.
"Komunitas yang ada di Karanganyar ini menjadi inspirasi. Selama diperlakukan adil maka tidak akan terasa minoritas maupun mayoritas," katanya.
Ia juga mengatakan negara harus hadir untuk memastikan seluruh umat diperlakukan adil.
"Kita harus memberikan kesetaraan, Indonesia yang sangat beragam ini harus dijunjung tinggi. Saya sendiri punya pengalaman, selama tujuh tahun di sekolah Kristen, tiga tahun di sekolah Katolik. Tidak pernah diperlakukan tidak adil," katanya.
Sementara itu, pada kunjungannya tersebut Sandi juga sempat melakukan dialog dengan para peserta yang hadir. Beberapa pembahasan yang diangkat di antaranya, lapangan kerja dan peluang usaha.
"Terima kasih karena saya banyak mendapatkan aspirasi dari para pendeta dan Komunitas Nasrani yang ada di Karanganyar. Masukannya berpihak pada penciptaan lapangan kerja, peluang usaha untuk anak muda juga untuk ibu-ibu, buruh honorer, dan penyandang disabilitas," katanya.
Ia memastikan nantinya akan memprioritaskan kelompok minoritas tersebut.
"Kita ingin Prabowo-Sandi bisa hadir untuk menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan ekonomi dan berkeadilan," katanya.
Berita Terkait
Pengembangan Kawasan Borobudur dongkrak pertumbuhan ekonomi sekitar
Kamis, 19 September 2024 22:23 Wib
Menparekraf minta wisata pesisir waspadai ancaman gempa megathrust
Kamis, 12 September 2024 16:07 Wib
Menparekraf dorong Semarang jadi kota kreatif mode
Kamis, 12 September 2024 14:19 Wib
Sandiaga kunjungi ekowisata Sungai Mudal binaan PLN
Selasa, 23 Juli 2024 12:19 Wib
Menparekraf ingin Festival Gunung Slamet berstandar internasional
Sabtu, 13 Juli 2024 20:03 Wib
Sandiaga Uno tunggu penugasan dari PPP di Pilkada Jawa Barat
Jumat, 12 Juli 2024 22:32 Wib
Menparekraf nilai Purbalingga sudah punya destinasi daya tarik wisata
Jumat, 12 Juli 2024 22:28 Wib
Sandiaga apresiasi knalpot "zero" desibel buatan Purbalingga
Jumat, 12 Juli 2024 21:42 Wib