Bogor, Antara Jateng - Provinsi DKI Jakarta berada di ambang juara umum cabang olahtraga atletik, meskipun tidak menurunkan atletnya pada nomor jalan cepat 20 kilometer pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 Jawa Barat.
Sampai pelaksanaan hari keenam atau Selasa cabang olahraga atletik di GOR Pakansari Cibinong Kabupaten Bogor, pada nomor jalan cepat 20 kilometer medali emas untuk putra direbut atlet Jawa Barat (Hendro), sedangkan putri direbut atlet Jawa Tengah (Risa Wijayanti).
Jawa Barat menambah satu medali emas sehingga total medali yang dikumpulkan menjadi 6 emas, 10 perak, dan 6 perunggu. Provinsi Jabar menempati posisi kedua sedangkan Jawa Tengah menempati posisi ketujuh dengan 2 emas, 2 perak, dan 2 perunggu.
DKI Jakarta tetap bertengger di posisi pertama dengan 14 medali emas, 3 medali perak, dan 1 medali perunggu. DKI Jakarta kemungkinan masih bisa menambah satu medali emas karena pada hari terakhir pelaksanaan cabang olahraga atletik Rabu (28/9) akan menurunkan pelari nasional Triyaningsih yang turun di kelompok putri.
Sementara itu Jawa Barat kemungkinan bisa menambah satu keping emas dari maraton putra karena provinsi ini menurunkan Agus Prayogo yang diproyeksikan turun di nomor yang sama pada SEA Games 2017 Malaysia.
Cabang olahraga atletik masih menyisakan dua medali emas yaitu nomor lari maraton (42,195 kilometer) putra dan putri.
Untuk kelompok putri yang akan berlomba adalah Triyaningsih (DKI), Supriati Sutono (Jabar), Maya (babel), Olivia Sadi (NTT), Inarotul Caritiah (Riau), Yulianingsih (Jatim), Rumini (Banten), Juni Ramayani (Sumbar), Osidah Widiawati (Jabar), Erni Ulatningsih (Jateng), dan Odekta Elvina Naibah (DKI).
Sedangkan untuk putra yang berlomba adalah Ranto (Jateng), Sutikno (Jatim), Andrizal Kurniawan (Sumbar), Wilder Karolis (Aceh), Hamdan Syafril Sayuti (Sumbar), dan Asma Bara (Jabar).
Kemudian pula kelompok putra ini Eldak Kafolaman (NTT), Yahuza (Babel), Agus Prayogo (Jabar), Lamek Yunias Banu (NTT), Nurshodiq (DI Yogyakarta), Noce Matital (Jateng), Nicolas Albinus Silia (Bali), Ari Swandana (Jateng), Alim Alim (Jabar), dan Surianto (Sulsel).
Perolehan Sementara Medali Cabang Olahraga Atletik:
Emas Perak Perunggu
1. DKI Jakarta 14 3 1
2. Jawa Barat 6 10 6
3. Nusa Tenggara Barat 5 3 6
4. Jawa Timur 4 8 3
5. Bali 2 2 3
6. Riau 2 2 3
7. Jawa Tengah 2 2 2
8. Sumatera Selatan 2 2 1
9. Sumatera Barat 2 1 4
10. Bangka Belitung 1 2 4
11. Papua 1 2 1
12. Lampung 1 1 1
13. Maluku 1 1 3
14. Banten 1 0 1
15. Aceh 1 0 0
16. Kalimantan Barat 0 2 1
17. Sulawesi Selatan 0 2 1
18. DI Yogyakarta 0 1 1
19. Sumatera Utara 0 1 2
20. Nusa Tenggara Timur 0 1 0
21. Kalimantan Timur 0 0 1
Berita Terkait
Banyumas berikan tali asih kepada atlet berprestasi di Porprov dan PON
Jumat, 8 November 2024 7:31 Wib
Gibran sebut pelaksanaan Peparnas lebih baik dari PON
Jumat, 11 Oktober 2024 17:18 Wib
Pjs wali kota: Medali atlet cermin dedikasi latihan-pertandingan
Jumat, 11 Oktober 2024 11:15 Wib
KONI Temanggung beri bonus atlet peraih medali PON XXI
Kamis, 10 Oktober 2024 14:30 Wib
Atlet Jateng peraih medali PON XXI bakal terima bonus Rp60,67 miliar
Selasa, 8 Oktober 2024 15:17 Wib
Asa panjang Alma berlaga di ajang kelas dunia
Senin, 23 September 2024 8:32 Wib
Klasemen akhir PON XXI Aceh-Sumut 2024
Sabtu, 21 September 2024 5:25 Wib
Pemkab Batang serahkan bonus atlet berprestasi di PON XXI Aceh-Sumut
Jumat, 20 September 2024 16:31 Wib