Blora (ANTARA) - Dinas Kesehatan Daerah (Dinkesda) Kabupaten Blora, Jawa Tengah menyiapkan lima posko kesehatan untuk memberikan pelayanan kepada pemudik selama arus mudik Lebaran 2025.
Menurut Kepala Dinkesda Blora Edi Widayat di Blora, Rabu, kelima titik posko kesehatan mudik Lebaran itu berada di area Blora Kota, Ngawen, Randublatung, Kunduran, dan wilayah Cepu yang berbatasan dengan Bojonegoro, Jawa Timur.
Kelima pos pelayanan kesehatan mudik tersebut, kata dia, mulai beroperasi 23 Maret 2025 hingga 8 April 2025.
Dalam pelaksanaan pelayanan kesehatan mudik Lebaran ini, kata dia, Dinkesda Blora juga menyiagakan tiga tenaga kesehatan (nakes) tetap yang disiagakan untuk melayani pemudik yang membutuhkan pertolongan medis, baik dari segi obat-obatan maupun fasilitas lainnya.
"Setiap pos pelayanan kesehatan, Dinkes Blora menyiapkan 12 nakes siaga, siaga melayani pemudik, 24 jam penuh dalam tiga shift," ujarnya.
Nantinya, kata dia, petugas medis bertugas secara bergantian yang dipusatkan di area perkotaan.
Menurut Edi, setiap posko kesehatan ini juga dilengkapi dengan berbagai jenis obat dan fasilitas kesehatan, termasuk mobil ambulans yang siaga di lokasi.
"Sehingga, ketika ada pasien yang membutuhkan perawatan lebih lanjut bisa dirawat ke fasilitas kesehatan (Faskes) terdekat, seperti klinik, Puskesmas maupun rumah sakit terdekat," ujarnya.
Ia berharap hadirnya posko-posko pelayanan kesehatan ini, pemudik yang melintasi di Kabupaten Blora merasa aman, nyaman, selama perjalanan menuju kampung halaman.
"Kami siap mendukung dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi pemudik selama arus mudik Lebaran 2025," ujarnya.