Jayapura (ANTARA) - Pesawat kargo Jayawijaya Air, Jumat (22/10) sekitar pukul 09.30 WIT tergelincir saat mendarat di Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura.
Anggota Komisi Nasional Keselamatan Penerbangan (KNKT) Perwakilan Papua Norbert Tunjangan menjelaskan pesawat dengan nomor penerbangan PK-JRB jenis Boeinh 733 itu mengalami insiden saat landing di runway 30.
Pesawat saat mendarat melewati jalur dan berhenti sekitar 50 meter dari begining runway 12 dan proses evakuasi sudah dilaksanakan.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut dan belum diketahui penyebab terjadinya insiden itu, jelas Norbert..
Humas Angkasa Pura 1 Bandara Sentani Surya Eka secara terpisah mengaku, pesawat kargo Jayawijaya Dirgantara dengan kode PK JRB mengalami insiden saat mendarat pukul 09.30 WIT.
Pesawat yang melayani rute Sentani-Wamena tidak membawa kargo dari Wamena dan proses evakuasi tidak mengganggu operasional Bandara Sentani.
Proses evakuasi menggunakan alat salvage yang dimiliki Bandara Sentani berupa trackpad dan pesawat kargo Jayawijaya Dirgantara sekitar pukul 12.00 WIT berhasil dievakuasi dan pukul 12.50 WIT sudah beroperasi penuh, jelas Surya.
Berita Terkait
Pesawat latih mendarat darurat di Pantai Cemara Sewu Cilacap
Senin, 11 November 2024 15:19 Wib
Awal perjalanan jelantah, dari limbah menjadi bahan bakar pesawat
Senin, 7 Oktober 2024 15:39 Wib
Malaysia wajibkan refund untuk maskapai yang suka delay, bagaimana Indonesia?
Kamis, 29 Agustus 2024 15:27 Wib
Pesawat Aerotek X1 Temanggung maju ke ajang krenova nasional
Sabtu, 13 Juli 2024 20:01 Wib
Spesifikasi helikopter yang ditumpangi Presiden Iran Ebrahim Raisi, berusia 30 tahun
Selasa, 21 Mei 2024 10:32 Wib
Presiden Iran dipastikan tewas
Senin, 20 Mei 2024 15:58 Wib
Kapten pilot pesawat Smart Aviation yang jatuh ditemukan selamat
Minggu, 10 Maret 2024 17:44 Wib
Seorang haji Debarkasi Solo meninggal di pesawat saat perjalanan pulang
Selasa, 18 Juli 2023 10:40 Wib