Jakarta, ANTARA JATENG - Donnie Sibarani sepertinya benar-benar mempersiapkan sesuatu yang baru untuk proyek solo-nya. Bahkan dia sudah menurunkan berat badannya sebanyak 19kg untuk mendapatkan tampilan yang baru.
Donnie yang dulu, ketika masih di Ada Band bisa dibilang memiliki tubuh yang besar dan pipi yang chubby. Tapi, kalau Sobat GoHitz melihat dirinya yang sekarang, pasti akan jauh berbeda.
"Ini akan jadi tampilan baru. Kita pengin betul-betul fresh. Saya bekerja keras dan sudah menurunkan 19kg dan masih harus menurunkan 5-7kg lagi," ungkap Donnie dalam jumpa pers di V Office, Jakarta, Seperti dikutip laman hiburan Gohitz.com.
Selama dua bulan ini, mantan vokalis Ada Band itu, mengaku sudah menjalani diet ketat dan olahraga. Dia juga berkonsultasi dengan ahli gizi agar tidak kebablasan.
"Saya makan dijaga. Pagi malam, saya olahraga. Ada banyak olahraga yang saya ikuti. Saya akan berhenti di angka 75kg, sekarang 85kg. Tadinya 99kg. Sekarang lebih nyaman, lebih ringan untuk lompat-lompat," tutup Donnie. (Editor : Maria Cicilia Galuh).

