Temanggung (ANTARA) - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Temanggung terus berupaya meningkatkan tata kelola parkir dengan meluncurkan sistem informasi perparkiran atau "Sip Pantes".
Kepala Dishub Kabupaten Temanggung Supriyanto di Temanggung, Sabtu, menyampaikan, hal ini bermula dari tata kelola parkir di kabupaten ini yang dinilai kurang memuaskan masyarakat, sehingga transformasi dilakukan guna makin banyak perbaikan yang dilakukan Dishub Temanggung.
"Perbaikan baik dari sistem informasi, tata kelola, juga pengendalian juru parkir. Contoh, sebenarnya yang diperbolehkan untuk parkir adalah jalan kabupaten tapi nyatanya beberapa titik di jalan provinsi masih digunakan," katanya.
Di sisi lain, sistem informasi ini juga akan melaporkan nama juru parkir yang bertugas, jumlah transaksi, serta pendapatan yang diperoleh. Sehingga terjadi transparansi laporan keuangan di Dishub.
"Yang paling penting kami menerima umpan balik dari masyarakat lewat aduan di situ bisa menyampaikan masukan apabila ada keluhan atau masukan dari masyarakat untuk perbaikan," katanya.
Selain itu, katanya dengan pengelolaan parkir semacam itu, diharapkan retribusi dari parkir di Temanggung dapat meningkat, meskipun target PAD selama ini sudah terpenuhi.
"Pendapatan sektor parkir tepi jalan pada tahun 2024 ditargetkan Rp750 juta, harapan dengan kegiatan ini bisa meningkat Rp800 juta lebih," katanya.
Ia menyebut, di Temanggung terdapat 199 titik parkir tepi jalan dan 9 parkir khusus, serta 15 parkir liar yang sudah masuk dalam sistem.
Penjabat Bupati Temanggung Hary Agung Prabowo mengatakan, sistem informasi perparkiran merupakan terobosan yang perlu diapresiasi sehingga laporan perparkiran ter rekam setiap hari.
"Kecenderungan sebagian besar menggunakan tepi jalan umum untuk parkir, seharusnya badan jalan itu tidak digunakan untuk parkir hanya beberapa saja, ke depan nanti kami membuat parkir khusus sehingga tidak menggunakan jalan," katanya.
Baca juga: Melati NU Temanggung deklarasi dukung Sudaryono Cagub Jateng
Berita Terkait
Pemkab Kudus luncurkan indeks penyelenggaraan pemerintah desa
Selasa, 17 Desember 2024 17:45 Wib
Pemkab Kudus pastikan stok elpiji jelang Natal cukup
Senin, 16 Desember 2024 10:33 Wib
Pemkab: Festival teater pelajar ajang membangun kecerdasan emosional
Senin, 16 Desember 2024 7:57 Wib
Pemkab Temanggung pantau stok - harga sembako jelang Nataru
Sabtu, 14 Desember 2024 20:14 Wib
Sebanyak 115 sekolah rusak di Kudus selesai diperbaiki
Jumat, 13 Desember 2024 19:03 Wib
Jurus jitu Pemkab Kudus gaet investasi
Jumat, 13 Desember 2024 15:43 Wib
Penerimaan pajak daerah di Kudus capai 98,57 persen
Jumat, 13 Desember 2024 7:45 Wib
Swasta bantu perbaikan 100 rumah di Kabupaten Kudus menjadi layak huni
Kamis, 12 Desember 2024 16:44 Wib