Magelang (Antaranews Jateng) - Pekan Olahraga Antar Kelurahan (Porkel) 2018 menjadi jalan daerah setempat melanjutkan kebangkitan bidang olahraga, kata Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Pemkot Magelang Jarwadi.
"Melalui 'event' porkel tahun ini, diharapkan dapat menjadi jalan untuk melanjutkan momentum kebangkitan olahraga di Kota Magelang," kata dia dalam keterangan tertulis di Magelang, Kamis.
Porkel 2018 berlangsung selama 7-10 November 2018 di beberapa lokasi, seperti Rindam IV/Diponegoro, Lapangan Pelti, Aula SMA Negeri 4, Lapangan Futsal Hotel Trio. Peserta berjumlah 825 personel berasal dari 17 kelurahan, terdiri atas 663 atlet, 102 ofisial, 60 wasit dan admin. Para peserta akan memperebutkan tropi, piagam, dan uang pembinaan.
Ia mengatakan porkel sebagai ajang kompetisi olahraga di daerah setempat, menjalin silaturahim antarkelurahan, dan mencari bibit prestasi, terutama untuk Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Kedu, Pekalongan, Banyumas (Dulongmas) 2019 serta Porprov 2021.
Wali Kota Magelang Sigit Widyonindito menyatakan bangga akan prestasi para atlet setempat pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2018 di Solo, beberapa waktu lalu.
Dia berharap prestasi itu dapat meningkat pada kompetisi-kompetisi olahraga berikutnya.
Pada Porprov Jawa Tengah sebelumnya, Kota Magelang mendapatkan rangking 26 dari 35 kabupaten/kota, sedangkan tahun ini rangking 16.
"Semoga setelah ini bisa rangking 10 atau rangking 5," ujar Sigit di sela pembukaan Porkel 2018 di GOR Moch Soebroto, Rabu (7/11).
Sigit mengucapkan terima kasih kepada para pemerhati olahraga, pelatih, dan atlet atas upaya memajukan prestasi olahraga kota setempat.
"Saya berterima kssih atas partisipasi dalam membangun Kota Magelang semakin baik dan maju, terutama dalam bidang olahraga. Cita-cita kita semua untuk menjadikan kotanya maju, bersih, rakyat sejahtera, olahraga maju," katanya.
Ia meminta kepada para atlet yang belum berhasil pada Porprov 2018 tidak patah semangat.
"Tetap semangat. Berikan motivasi. Yang penting adalah mereka berani tampil untuk berkompetisi," katanya. (hms)
Berita Terkait
Pemkot Pekalongan siagakan petugas SAR di 0ppTPS rawan banjir
Jumat, 15 November 2024 20:10 Wib
Pemkot Tegal canangkan Kesatuan Gerak PKK Bangga Kencana Kesehatan
Jumat, 15 November 2024 20:10 Wib
Pemkot Magelang selalu mengevaluasi pelayanan publik
Jumat, 15 November 2024 13:18 Wib
Legislator minta Pemkot Semarang tingkatkan kesiapan hadapi musim hujan
Kamis, 14 November 2024 21:36 Wib
Magelang gelar pengawasan kearsipan untuk transparansi
Kamis, 14 November 2024 21:34 Wib
Pemkot Pekalongan panen padi di lahan terdampak rob
Kamis, 14 November 2024 17:45 Wib
Pemkot Pekalongan libatkan 1.246 satlinmas sukseskan Pilkada 2024
Rabu, 13 November 2024 21:45 Wib
Pemkot gelar pengawasan daerah untuk wujudkan pemerintahan akuntabel
Rabu, 13 November 2024 19:55 Wib