Pekalongan (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, akan membangun rumah pompa yang mampu menyedot 2.000 liter air per detik sebagai upaya mengatasi banjir dan rob di Desa Pacar, Kecamatan Tirto.
Bupati Pekalongan Fadia Arafiq di Pekalongan, Jumat, mengatakan bahwa rumah pompa berkapasitas besar ini rencananya dibangun di bagian utara jalan pantura dekat dengan gazebo Sungai Pencongan.
"Semula rumah pompa yang ada hanya mampu menyedot 150 liter/detik sehingga kami rencanakan rumah pompa berkapasitas 2.000 liter/detik dapat dibangun pada 2023," katanya.
Ia mengatakan pembangunan rumah pompa tersebut merupakan upaya jangka panjang yang direncanakan pemkab untuk mengatasi banjir di Desa Pacar.
Selain itu, pemkab merencanakan melakukan upaya normalisasi sungai agar di wilayah tersebut tidak banjir lagi saat musim hujan.
"Adapun untuk penanganan banjir dalam waktu pendek di Desa Pacar, kami akan menyiapkan pompa tambahan. Dua-duanya akan kami lakukan agar hasilnya bisa maksimal," kata Bupati Fadia Arafiq.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Pekalongan Murdiarso mengatakan untuk mengatasi banjir dan rob, pihaknya juga akan melakukan normalisasi drainase.
Berita Terkait
Pemkab Kudus luncurkan indeks penyelenggaraan pemerintah desa
Selasa, 17 Desember 2024 17:45 Wib
Pemkab Kudus pastikan stok elpiji jelang Natal cukup
Senin, 16 Desember 2024 10:33 Wib
Pemkab: Festival teater pelajar ajang membangun kecerdasan emosional
Senin, 16 Desember 2024 7:57 Wib
Pemkab Temanggung pantau stok - harga sembako jelang Nataru
Sabtu, 14 Desember 2024 20:14 Wib
Sebanyak 115 sekolah rusak di Kudus selesai diperbaiki
Jumat, 13 Desember 2024 19:03 Wib
Jurus jitu Pemkab Kudus gaet investasi
Jumat, 13 Desember 2024 15:43 Wib
Penerimaan pajak daerah di Kudus capai 98,57 persen
Jumat, 13 Desember 2024 7:45 Wib
Swasta bantu perbaikan 100 rumah di Kabupaten Kudus menjadi layak huni
Kamis, 12 Desember 2024 16:44 Wib