Magelang (ANTARA) - Mal Pelayanan Pulblik (MPP) Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, diresmikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) RI Abdullah Azwar Anas di Jakarta, Selasa, bersama 11 MPP yang lain.
Bupati Magelang Zaenal Arifin seusai peresmian menyampaikan, terimakasih sekaligus apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) beserta seluruh stakeholder lainnya.
"Atas kerja keras dan kolaborasi sehingga mewujudkan penyelenggaraan pelayanan publik yang terpadu dan terintegrasi kepada masyarakat Kabupaten Magelang melalui MPP," katanya.
Peresmian MPP Kabupaten Magelang, katanya diharapkan menjadi langkah awal untuk perizinan lebih mudah, transparan, cepat serta meningkatkan investasi di Kabupaten Magelang.
Ia berharap, MPP di Kabupaten Magelang lebih inovatif dengan adanya inovasi-inovasi baru yang bisa dirasakan oleh masyarakat dan bisa lebih meningkatkan kualitas sehingga masyarakat merasa puas dengan adanya MPP.
Kepala Dinas DPMPTSP Kabupaten Magelang Umi Haniyati Chauliyanah menyampaikan, sebelumnya DPMPTSP Kabupaten Magelang telah melaksanakan soft launching yang dilanjutkan dengan grand launching pada hari ini.
"Alhamdulillah Soft Launching dan Grand Launching MPP Kabupaten Magelang sudah terlaksana dengan lancar," katanya.
Umi berharap MPP Kabupaten Magelang semakin ramai dan semakin dekat dengan masyarakat sehingga masyarakat bisa dengan mudah dan cepat mendapatkan pelayanan publik.
Sebanyak 12 Mal Pelayanan Publik yang diresmikan adalah Kabupaten Magelang, Kabupaten Bengkalis, Kota Lubuklinggau, Kabupaten Muara Enim, Kabupaten Tangerang, Kabupaten Jember, Kabupaten Bangkalan, Kabupaten Pamekasan, Kabupaten Sintang, Kabupaten Banggai, Kabupaten Polewali Mandar, dan Kabupaten Ngada.
Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh 12 kepala daerah dilanjutkan penandatanganan oleh Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas yang kemudian dilanjutkan dengan menekan tombol sirine.
Menteri PAN-RB Abdullah Azwar Anas memberikan apresiasi kepada kabupaten/kota yang telah bekerja keras sehingga Mal Pelayanan Publik yang ada di kabupaten/kota se-Indonesia bisa dilaunching.
"Sekarang ini total MPP yang ada di Indonesia sudah mencapai 175, dan ini adalah sebuah progress yang sangat baik, khususnya dalam melaksanakan pelayanan untuk masyarakat," katanya.
Berita Terkait

Bupati Magelang : MPP jadi solusi kemudahan masyarakat berusaha
Rabu, 23 Agustus 2023 7:15 Wib

Staf Ahli: Kemenkumham siap hadirkan MPP di Salatiga
Senin, 26 Juni 2023 15:54 Wib

BPJAMSOSTEK Semarang Majapahit hadiri peresmian MPP bersama Bupati Demak
Rabu, 14 Juni 2023 21:38 Wib

Bupati Demak luncurkan layanan JKN dan lainnya di MPP
Selasa, 13 Juni 2023 16:44 Wib

Wapres RI Ma'Ruf Amin puji MPP Kota Semarang
Selasa, 4 April 2023 21:03 Wib

Gubernur : MPP tidak sekadar gedung pelayanan publik
Selasa, 21 Februari 2023 7:44 Wib

Kemenpan RB kembangkan MPP Diigital, manfaatkan aplikasi PeduliLindungj
Selasa, 21 Februari 2023 5:29 Wib

Seluruh kabupaten/kota di Jateng ditargetkan miliki MPP
Senin, 5 Desember 2022 20:07 Wib