Temanggung (ANTARA) - Bupati Temanggung M Al Khadziq mengapresiasi kegiatan bakti sosial khitanan gratis dan pemberian bantuan sarung kepada 500 santri dari hasil donasi konsumen toko swalayan.
"Khitan gratis ini bagus, ada sebuah perusahaan toko swalayan yang hari ini mengkhitankan 74 anak di Kabupaten Temanggung dan sekitarnya," kata Bupati M Al Khadzig usai menyaksikan khitanan gratis yang diselenggarakan oleh Alfamart bekerja sama dengan Yayasan Atap Kita dan Lazisnu Kabupaten Temanggung di Desa Kaloran, Temanggung, Minggu.
Khadziq menyampaikan terima kasih atas bakti sosial dari toko swalayan tersebut, karena bermanfaat bagi masyarakat, apalagi saat ini lagi terdampak pandemi COVID-19.
Ketua panitia khitanan massal Ahmad Syarif Yahya menyampaikan kegiatan ini diselenggarakan dua kali, tahun lalu dan tahun ini. Kali ini di situasi pandemi, kegiatan dilaksanakan secara sederhana dan tetap menerapkan protokol kesehatan.
"Kami berharap acara khitan gratis ini bisa membantu masyarakat yang tidak mampu di tengah pandemi untuk bisa melaksanakan khitan sebagai syarat kewajiban dalam agama Islam," katanya.
Ia mengatakan kegiatan ini memiliki konsep membantu masyarakat di tengah pandemi COVID-19.
Kepala cabang Alfamart Temanggung Basuki Rakhmat menuturkan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Alfamart kepada konsumen dan lingkungannya.
Ia mengatakan khitanan massal ini terselenggara atas penggalangan donasi konsumen Alfamart yang disalurkan melalui Lazisnu.
"Terima kasih kepada pelanggan Alfamart yang secara sukarela memberikan donasi yang kemudian disalurkan kembali untuk membantu masyarakat kurang mampu dengan sebaik-baiknya, karena ini amanah," tutur Basuki Rakhmad.
Berita Terkait
Bupati: Semua proyek fisik di Kudus dipastikan terlaksana
Minggu, 10 November 2024 14:32 Wib
Bupati ajak guru di Kudus ajarkan nilai-nilai kepahlawanan ke siswa
Minggu, 10 November 2024 14:29 Wib
Peringatan Hari Stroke Sedunia di Kudus
Minggu, 10 November 2024 14:29 Wib
Dua mantan Bupati Batang ajak masyarakat pilih pasangan Fallas-Ridwan
Minggu, 10 November 2024 14:19 Wib
Tiga fraksi DPRD Kudus ajukan hak interpelasi terhadap Pj Bupati Kudus
Sabtu, 9 November 2024 9:01 Wib
KPU Temanggung terima surat suara bupati
Rabu, 30 Oktober 2024 16:42 Wib
Calon Bupati Temanggung Agus Setiawan jadi sasaran kampanye hitam
Senin, 28 Oktober 2024 21:25 Wib
Tim Luthfi-Yasin laporkan Calon Bupati Sukoharjo ke Bawaslu Jateng
Senin, 28 Oktober 2024 19:24 Wib