Bank Jateng bersama Pemkot Semarang salurkan sembako ke warga Tinjomoyo
Semarang (ANTARA) - Bank Jateng Cabang Koordinator Semarang bersama Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi menyambangi rumah warga untuk menyalurkan 250 paket sembako ke para warga di Kelurahan Tinjomoyo, Banyumanik, Semarang.
Kegiatan yang dilaksanakan Kamis, 30 Juli 2020 dengan berjalan kaki berkeliling ke pemukiman warga RW 01 Kelurahan Tinjomoyo, Banyumanik, Semarang tersebut tetap mengikuti protokol kesehatan dengan tetap menggunakan masker.
“Kami membagikan 250 paket sembako untuk masyarakat di Kelurahan Tinjomoyo untuk membantu masyarakat yang terdampak COVID-19” kata Parmono selaku Pimpinan Bank Jateng Cabang Koordinator Semarang.
Baca juga: Bank Jateng berikan kemudahan kredit Kopassus Kandang Menjangan
Menurut Parmono, saling membantu dan menguatkan wajib dilakukan di situasi sulit seperti ini, sehingga sinergi Bank Jateng bersama Pemkot Semarang dilakukan untuk meringankan beban masyarakat.
Adapun saat menyambangi rumah warga, Hendi selalu memberi semangat kepada masyarakat untuk saling menjaga.
“Semua memang terdampak, tetapi tidak boleh menyerah, harus ada semangat. Lakukan apapun asal itu positif dan bisa membantu sesama,” ucapnya.
Hendi juga meminta warga memanfaatkan bantuan yang diberikan semaksimal mungkin di tengah pandemik COVID-19.
“Manfaatkan bantuan ini sebaik mungkin untuk keluarga, jangan gunakan yang tidak seharusnya, apalagi dijual," katanya.
Bank Jateng Cabang Koordinator Semarang berharap dengan adanya kegiatan tersebut menjadi bagian ikut berperan serta dalam peningkatan ekonomi daerah sekaligus sebagai mitra pemerintah Kota Semarang untuk membantu masyarakat Kota Semarang dalam menghadapi wabah COVID-19.
Baca juga: Bank Jateng berikan beasiswa untuk mahasiswa Univet
Baca juga: Bank Jateng Cab Koordinator Semarang gelar undian Gebyar Promo Kredit PLO
Kegiatan yang dilaksanakan Kamis, 30 Juli 2020 dengan berjalan kaki berkeliling ke pemukiman warga RW 01 Kelurahan Tinjomoyo, Banyumanik, Semarang tersebut tetap mengikuti protokol kesehatan dengan tetap menggunakan masker.
“Kami membagikan 250 paket sembako untuk masyarakat di Kelurahan Tinjomoyo untuk membantu masyarakat yang terdampak COVID-19” kata Parmono selaku Pimpinan Bank Jateng Cabang Koordinator Semarang.
Baca juga: Bank Jateng berikan kemudahan kredit Kopassus Kandang Menjangan
Menurut Parmono, saling membantu dan menguatkan wajib dilakukan di situasi sulit seperti ini, sehingga sinergi Bank Jateng bersama Pemkot Semarang dilakukan untuk meringankan beban masyarakat.
Adapun saat menyambangi rumah warga, Hendi selalu memberi semangat kepada masyarakat untuk saling menjaga.
“Semua memang terdampak, tetapi tidak boleh menyerah, harus ada semangat. Lakukan apapun asal itu positif dan bisa membantu sesama,” ucapnya.
Hendi juga meminta warga memanfaatkan bantuan yang diberikan semaksimal mungkin di tengah pandemik COVID-19.
“Manfaatkan bantuan ini sebaik mungkin untuk keluarga, jangan gunakan yang tidak seharusnya, apalagi dijual," katanya.
Bank Jateng Cabang Koordinator Semarang berharap dengan adanya kegiatan tersebut menjadi bagian ikut berperan serta dalam peningkatan ekonomi daerah sekaligus sebagai mitra pemerintah Kota Semarang untuk membantu masyarakat Kota Semarang dalam menghadapi wabah COVID-19.
Baca juga: Bank Jateng berikan beasiswa untuk mahasiswa Univet
Baca juga: Bank Jateng Cab Koordinator Semarang gelar undian Gebyar Promo Kredit PLO