Menjaring atlet berprestasi lewat kejuaraan daerah Shorinji Kempo

500 Views

ANTARA - Sebanyak 193 atlet mengikuti kejuaraan daerah  Shorinji Kempo yang digelar Pengurus Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (Perkemi) Provinsi Jawa Tengah di Sport Center, Sentra Terpadu Kartini di Temanggung, Minggu (15/12). Diharapkan kejuaraan ini menjadi wadah para pecinta olahraga Kempo sekaligus melahirkan atlet daerah berbakat dan berprestasi. (Firman Eko Handy/Denno Ramdha Asmara/Nanien Yuniar)