"Pesawat Sriwijaya Air tersebut mengalami pecah ban belakang pada pukul 13:22 WITA di Run Way 31," kata Kepala Bagian Hukum dan Komunikasi PT Angkasa Pura I Rio Hendarto Budi S di Makassar, Kamis.
Menurut Rio tidak ada korban jiwa maupun luka-luka pada insiden tersebut.
"Pesawat tersebut memuat 150 penumpang, dan enam kru pesawat, saat ini seluruh penumpang sudah dipulangkan karena tujuan akhir pesawat memang di Kota Makassar," jelas Rio.
Rio mengatakan akibat kejadian ini, sejumlah penerbangan mengalami penundaan jadwal penerbangan.
"Kami belum tahu pasti berapa jumlah penerbangan yang mengalami penundaan, namun rata-rata penundaan dilakukan selama dua setengah jam," urainya.
Rio menjelaskan saat ini pihaknya tengah melakukan evakuasi pesawat.
"Posisi terakhir saat ini pesawat tersebut berada di Taksi Way," ujarnya.
Rio juga mengatakan hingga saat ini pihaknya masih belum mengetahui penyebab terjadinya pecah ban tersebut.
"Untuk penyebab pastinya masih dibutuhkan penyelidikan lebih lanjut," pungkasnya.
Berita Terkait
Korupsi, panitia pembangunan masjid divonis 12 tahun bui
Jumat, 19 November 2021 14:28 Wib
Alex Noerdin jadi tersangka tipikor kasus hibah Masjid Sriwijaya
Rabu, 22 September 2021 19:58 Wib
CVR pesawat Sriwijaya Air SJ-182 ditemukan
Rabu, 31 Maret 2021 13:35 Wib
Jenazah kakak beradik korban Sriwijaya Air dimakamkan di Sragen
Minggu, 31 Januari 2021 17:24 Wib
Jasa Raharja serahkan santunan pada 2 warga Sragen korban Sriwijaya Air
Sabtu, 30 Januari 2021 13:44 Wib
Jasa Raharja serahkan satunan kepada keluarga korban Sriwijaya Air asal Kebumen
Senin, 18 Januari 2021 17:52 Wib
Basarnas tegaskan CVR Sriwijaya Air belum ditemukan
Sabtu, 16 Januari 2021 9:51 Wib
KNKT downloads data from black box of crashed Sriwijaya Air SJ 182
Jumat, 15 Januari 2021 18:44 Wib