Banjir masih menjadi perjuangan bagi Pekalongan

703 Views

ANTARA - Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, menjadi  wilayah terdampak banjir yang tidak kalah parah dengan daerah lain. Banjir di sini telah memaksa 899 jiwa terdampak meninggalkan rumah menuju lokasi pengungsian. Saat meninjau banjir di Desa Sepacar, Kecamatan Tirto, pada Minggu (1/1), Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq mengungkapkan, banjir yang terjadi sejak Jum'at malam lalu merendam 16 desa di 4 Kecamatan yang menyebabkan ribuan warga dan rumah terdampak. Guna mengatasinya, Pemkab Pekalongan berencana menambah dan memperbesar rumah pompa untuk mengurangi dampak banjir di permukiman. (Yusup Fatoni/Yovita Amalia/Risbeyhi)