Purwokerto (ANTARA) - Tingkat keterisian tempat tidur (bed occupancy ratio/BOR) untuk pasien COVID-19 di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, telah mencapai 88,78 persen, kata Bupati Banyumas Achmad Husein.
"Belum (penuh, red.). 88 persen," katanya di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Kamis siang.
Ia mengatakan hal itu saat dikonfirmasi wartawan terkait dengan adanya kabar jika BOR di Kabupaten Banyumas sudah hampir penuh.
Baca juga: Keterisian ruang isolasi COVID-19 di RSUD Bendan Pekalongan lampaui kapasitas
Baca juga: Keterisian ruang RS Solo: BOR 80,6 persen, ICU: 94,9 persen
Menurut dia, jumlah tempat tidur untuk pasien COVID-19 dalam waktu dekat akan bertambah sebanyak 130 unit.
"Besok tambah 130. Margono (RSUD Prof Dr Margono Soekarjo Purwokerto, red.) 30, RS Darurat (Hotel Rosenda, red.) 100," katanya.
Ia mengatakan khusus RS Darurat Hotel Rosenda akan ditambah secara bertahap hingga mencapai 330 tempat tidur.
Sementara dalam Instagram pribadinya yang telah terverifikasi (ir_achmadhusein), Husein pada Kamis siang menuliskan "BOR (bed occupancy ratio) sekarang untuk Banyumas 88,78 %, dalam sehari naik 20%. Bismillah semoga kami dapat mengatasinya dengan baik".
Dalam Instagram tersebut, dia juga menampilkan info grafis mengenai kondisi COVID-19 di Kabupaten Banyumas per tanggal 24 Juni 2021.
Kondisi tempat tidur di Ruang Intensive Care Unit (ICU) yang mencapai 72 unit, telah terpakai 39 unit.
Pasien COVID-19 di Ruang ICU yang berkartu tanda penduduk Banyumas sebanyak 26 orang (66,6 persen), sedangkan yang ber-KTP luar Banyumas sebanyak 13 orang (33,4 persen), sehingga BOR di ICU sebesar 53,42 persen.
Kondisi tempat tidur di ruang isolasi pasien COVID-19, dari total 740 unit, yang terisi sebanyak 657 tempat tidur, sehingga BOR mencapai 88,78 persen.
Pasien di ruang isolasi yang ber-KTP Banyumas sebanyak 450 orang (68,5 persen), sedangkan yang ber-KTP luar Banyumas sebanyak 207 orang (32,5 persen).
Pemerintah Kabupaten Banyumas menyiapkan Hotel Rosenda di Baturraden sebagai rumah sakit darurat untuk mengantisipasi lonjakan pasien COVID-19.
Berita Terkait
Desa Manggung Boyolali terima bantuan sumur bor dari Jasamarga Solo Ngawi
Selasa, 1 Oktober 2024 21:42 Wib
BPBD Temanggung dapat bantuan pembuatan sumur bor atasi kekeringan
Sabtu, 21 September 2024 12:12 Wib
Kemensos survei pembangunan sumur bor di Temanggung
Kamis, 29 Agustus 2024 15:32 Wib
BPBD Cilacap usulkan pembangunan sumur bor di daerah rawan kekeringan
Rabu, 7 Agustus 2024 15:37 Wib
BPBD Banjarnegara harapkan pembuatan sumur bor kurangi dampak kemarau
Minggu, 12 Mei 2024 6:15 Wib
KSAD resmikan program peningkatan kesejahteraan desa
Selasa, 27 Februari 2024 16:44 Wib
Polres Purbalingga serahkan bantuan sumur bor di Desa Kaliori
Selasa, 7 November 2023 14:41 Wib
Yayasan sosial di Pati bantu warga buatkan sumur bor
Selasa, 24 Oktober 2023 19:54 Wib