Temanggung dorong distributor tepat waktu salurkan minyak goreng
Rabu, 30 Maret 2022 14:27
1057 Views
ANTARA - Puluhan warga di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, mengantre untuk mendapatkan minyak goreng curah yang dijual disalah satu agen sembako, Rabu (30/3). Di sisi lain, sebagai upaya memenuhi kebutuhan minyak, Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Temanggung terus berkomunikasi dengan pihak distributor agar penyaluran minyak tidak terlambat dan menyiapkan operasi pasar. (Firman Eko Handy/Yovita Amalia/Farah Khadija)