Jakarta (ANTARA) - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI merilis kebijakan baru terkait perubahan batas waktu bagi rekening dormant BRI.
Rekening dormant merupakan rekening yang tidak pernah digunakan bertransaksi dalam kurun waktu tertentu. BRI memberlakukan perubahan ketentuan days to dormant menjadi 180 hari tanpa melihat saldo nasabah. Artinya, nasabah yang tidak melakukan transaksi–termasuk kredit dan debit selain biaya admin tabungan dan kartu selama 180 hari akan berubah status rekeningnya menjadi dormant.
Nasabah yang berubah status rekeningnya menjadi rekening dormant tetap bisa melakukan re-aktivasi rekening dengan cara datang ke unit kerja BRI terdekat dengan membawa identitas diri dan bukti kepemilikan rekening.
Adapun list produk tabungan yang akan mengalami perubahan waktu menjadi dormant menjadi 180 hari di antaranya Tabungan BRI Simpedes, Tabungan BRI Simpedes BISA, Tabungan BRI Simpedes Usaha, Tabungan BRI BritAma Umum, Tabungan BRI BritAma Bisnis, Tabungan BRI BritAma Prioritas, Tabungan BRI BritAma Mitra, Tabungan BRI BritAma DHE, dan Tabungan BRI Junio.
Selain itu, khusus untuk produk Tabungan BRI BritAma Umum, BritAma Bisnis, BritAma Prioritas, BritAma Mitra, BritAma DHE, dan Junio yang berstatus dormant dan di bawah ketentuan saldo minimum tertentu apabila tidak ada transaksi selama 180 hari, rekening akan tertutup secara otomatis (closed by system).
Corporate Secretary BRI Agustya Hendy Bernadi mengungkapkan ketentuan ini berlaku efektif mulai tanggal 15 Agustus 2024.
“Untuk informasi lebih lanjut terkait hal ini, nasabah dapat menghubungi Contact BRI 1500017 atau mengakses bri.co.id,” ujar Hendy.
Berita Terkait
BRI bersama UNS Gelar Program Pendampingan New Desa BRILiaN Batch 2
Kamis, 26 September 2024 5:55 Wib
PSS Sleman tahan imbang Borneo FC di Stadion Manahan
Jumat, 13 September 2024 8:33 Wib
Dukung pameran Kriyanusa 2024, BRI dorong UMKM kerajinan dan seni kriya naik kelas
Sabtu, 31 Agustus 2024 13:15 Wib
BRI dan UI kembangkan community branch, UI-BRIWORK Startup Center siap lahirkan pengusaha muda
Jumat, 30 Agustus 2024 15:07 Wib
Public Expose Live 2024: Kinerja positif dan strategi BRI tumbuh sehat berkelanjutan
Kamis, 29 Agustus 2024 14:52 Wib
Perkuat jaringan di Korea Selatan, BRI rayakan HUT ke-79 RI bersama diaspora
Rabu, 28 Agustus 2024 15:56 Wib
Dukung pengembangan ekonomi desa, program Desa BRILiaN 2024 terus berlanjut
Rabu, 28 Agustus 2024 11:28 Wib
Tiket pertandingan BRI Liga 1 kini bisa dibeli melalui super apps BRImo
Selasa, 27 Agustus 2024 13:20 Wib