Batang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Batang, Jawa Tengah, mendorong pada para pemilik warung dan kafe yang beroperasi di sepanjang Pantai Sigandu hingga Ujungnegoro mengajukan izin usahanya.
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Batang Wahyu Budi Santosa di Batang, Jumat (16/10), mengatakan berdirinya belasan warung dan kafe di Pantai Sigandu hingga Ujungnegoro bisa menambah pendapatan asli daerah (PAD).
"Oleh karena itu, kami mendorong para pemilik warung atau kafe yang berjejer disepanjang Pantai Sigandu hingga Ujungnegoro mengajukan izin usaha. Memang sudah ada yang beritikad baik mereka ada yang sudah mengajukan izin yang kini sedang kita proses," katanya.
Pihaknya akan melakukan rapat koordinasi bersama instansi lainnya agar semua pemilik warung di sepanjang Pantai Sigandu dan Ujungnegoro melakukan pengurusan izin.
"Nantinya, jika memang warung-warung itu sudah berizin maka pemilik warung memiliki kewajiban membayar pajak dan lainnya. Tentunya, hal ini berimplikasi pada pendapatan daerah," katanya.
Ia mengatakan target PAD 2020 dari sektor wisata Pantai Sigandu sudah terlampaui meski hanya mengandalkan retribusi dan tiket masuk ke objek wisata itu.
Namun, kata dia, untuk PAD 2020 sektor pariwisata secara keseluruhan yang ditetapkan sebesar Rp1,2 miliar belum tercapai sehingga pemkab menurunkan target PAD 2020 sebesar Rp600 juta.
"Adapun target PAD 2020 yang ditetapkan sebesar Rp600 juta kini juga sudah terlampaui 100 persen," kata Wahyu Budi Santosa.
Memasuki masa peralihan menuju "Batang Zona Industri" atau berdirinya Kawasan Industri Terpadu Batang, Disparpora terus berupaya untuk mendongkrak pengembangan objek wisata di wilayah setempat.
"Saya sampaikan bahwa hadirnya Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang dapat dijadikan sebagai sebuah peluang bagi para pengelola objek wisata. Saya juga berharap para pengelola objek wisata yang dikelola melalui sistem pemberdayaan masyarakat maupun swasta bisa berbenah untuk menangkap peluang itu ke depan," katanya.
Berita Terkait
Pemkab Kudus luncurkan indeks penyelenggaraan pemerintah desa
Selasa, 17 Desember 2024 17:45 Wib
Pemkab Kudus pastikan stok elpiji jelang Natal cukup
Senin, 16 Desember 2024 10:33 Wib
Pemkab: Festival teater pelajar ajang membangun kecerdasan emosional
Senin, 16 Desember 2024 7:57 Wib
Pemkab Temanggung pantau stok - harga sembako jelang Nataru
Sabtu, 14 Desember 2024 20:14 Wib
Sebanyak 115 sekolah rusak di Kudus selesai diperbaiki
Jumat, 13 Desember 2024 19:03 Wib
Jurus jitu Pemkab Kudus gaet investasi
Jumat, 13 Desember 2024 15:43 Wib
Penerimaan pajak daerah di Kudus capai 98,57 persen
Jumat, 13 Desember 2024 7:45 Wib
Swasta bantu perbaikan 100 rumah di Kabupaten Kudus menjadi layak huni
Kamis, 12 Desember 2024 16:44 Wib