Cirebon, ANTARA JATENG - Atap gedung sekolah SD Negeri III Bangodua di
Desa Bangodua, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, tiba-tiba ambruk dan
menyebabkan dua siswa terluka.
Kapolres Indramayu, AKBP Eko Sulistiyo Basuki di Indramayu, Senin,
mengatakan ada dua siswa yang menjadi korban luka akibat atap bangunan
sekolah mereka roboh.
"Kejadian diperkirakan jam 10.30 WIB yang mengakibatkan dua orang siswa mengalami luka," katanya.
Ia menuturkan kedua siswa itu pas kejadian kebetulan ada didekat
reruntuhan atap, sehingga keduanya tidak bisa menghindar dan terkena
retuntuhan.
SD Negeri III Bangodua terletak di Desa Bangodua, Kecamatan Bangodua
Kabupaten Indramayu, atas kejadian tersebut pihaknya sedang melakukan
penyelidikan.
Eko melanjutkan pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian
perkara (TKP) dan proses penyelidikan lebih lanjut tentang penyebab
runtuhnya atap bangunan sekolah tersebut.
"Kita lakukan penyelidikan penyebab ambruknya atap itu," katanya.
Berita Terkait
Ini alasan memilih Gedung Graha Oryza Sativa di Semarang
Kamis, 14 November 2024 14:45 Wib
DPRD Kudus desak penyelesaian renovasi gedung sekolah
Kamis, 7 November 2024 17:06 Wib
Perluasan gedung Perpusda Jateng genjot tingkat kunjungan
Senin, 4 November 2024 20:11 Wib
Revitalisasi Rumah Kemasan dukung kemajuan UMKM Jateng
Senin, 4 November 2024 20:07 Wib
Pj. Gubernur Jateng perintahkan segera perbaiki Gedung Pers
Rabu, 30 Oktober 2024 13:36 Wib
Jaksa tuntut mati dua peracik narkoba "happy water" di Semarang
Selasa, 29 Oktober 2024 20:33 Wib
Presiden tiba di Gedung Nusantara hadiri pelantikan Prabowo-Gibran
Minggu, 20 Oktober 2024 10:24 Wib
Gibran berbalut jas dan pakai kopiah hitam tiba di Gedung Nusantara
Minggu, 20 Oktober 2024 9:21 Wib