Pemkab Temanggung gandeng Kejari tangani perkara hukum perdata dan TUN

848 Views

ANTARA - Pemerintah Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah menandatangani perjanjian kerjasama dengan Kejaksaan Negeri setempat, untuk penanganan perkara hukum bidang perdata dan Tata Usaha Negara (TUN), Selasa (12/7). Kerjasama ini dinilai penting karena bisa menyelamatkan kekayaan negara atau daerah. Bahkan untuk menjaga kewibawaan pemerintah dalam menegakkan perundang-undangan, khususnya pada pelaksanaan administrasi pemerintahan. (Firman Eko Handy/Satrio Giri Marwanto/Risbeyhi)