Puspenerbad Semarang tanam seribu pohon di bantaran sungai

1110 Views

ANTARA - TNI dari Pusat Penerbangan TNI Angkatan Darat (Puspenerbad) bersama masyarakat Kota Semarang melakukan gerakan menanam pohon di lahan kritis sekitar bantaran sungai di kawasan Pangkalan Udara Utama TNI Angkatan Darat (Lanumad) Ahmad Yani, Jumat (10/06). Selain dalam rangka Karya Bhakti TNI, kegiatan ini merupakan wujud kemanunggalan TNI bersama rakyat dalam hal pelestarian lingkungan.(Fx. Suryo Wicaksono/Yovita Amalia/Sizuka)