Solo (ANTARA) - Bank Jateng dan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menjalin kerja sama di bidang pendidikan yang ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) antara Rektor UNS Prof Jamal Wiwoho dan Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno.
Penandatanganan yang berlangsung di Kampus UNS, Jumat (29/9) tersebut mencakup kerja sama di bidang pendidikan, penelitian, dan kajian advokasi dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas serta fungsi Bank Jateng dan UNS.
Bentuk kerja sama lainnya, pengabdian kepada masyarakat di bidang perbankan, pengembangan sumber daya manusia, layanan perbankan dari Bank Jateng, salah satunya pembayaran mahasiswa, dan bIdang lainnya yang disepakati.
Baca juga: Bank Jateng beri Pajero dan Xpander untuk nasabah Tabungan Bima
Supriyatno menyebutkan saat ini Bank Jateng telah bekerja sama dengan 50 perguruan tinggi dan yayasan pendidikan.
"Ini menunjukkan kepedulian Bank Jateng terhadap dunia pendidikan dalam upaya peningkatan coorporate image Bank Jateng," kata Supriyatno, usai penandatanganan nota kesepahaman.
Rektor UNS Prof Jamal Wiwoho menyambut baik dan mengapresiasi penandatanganan nota kesepahaman itu dan berharap setelah MoU dapat segera ditindaklanjuti dengan action di lapangan dengan berbagai aktifitas.
"Kenapa kami mengandeng perbankan untuk kerja sama, karena perbankan itu punya nilai tambah," kata Jamal.
Bank Jateng memiliki jaringan 644 kantor layanan dan 928 layanan ATM yang tersebar di wilayah Jawa Tengah dan telah memiliki cabang di Yogyakarta dan Jakarta.
Baca juga: Bank Jateng sponsor utama konser Westlife di Sam Poo Kong