Temanggung (ANTARA) - Bingkisan (hampers) kopi khas Temanggung
mulai banyak permintaan menjelang Lebaran 2024, karena kopi ini makin digemari semua lapisan masyarakat.
Pengusaha kopi Temanggung pemilik "Lawoek Coffe" Iis Siti Robiyatun di Temanggung, Selasa, menjelaskan, usahanya mempunyai varian hampers. Antara lain, roast bean dengan gelas, kopi susu literan, kopi susu kemasan kecil dan besar, kopi kemasan varian.
Pihaknya mempunyai lima macam varian dengan harga dari Rp50 ribu sampai Rp 200 ribu. Pemesan dari Temanggung dan luar daerah. Pihaknya sudah memproduksi untuk hampers Lebaran selama empat tahun.
"Untuk rasa kopi yang literan atau siap minum sesuai permintaan pelanggan. Ada kopi susu, greentea, dan lainnya. Kopi siap minum bisa bertahan sampai satu minggu, kami tidak menggunakan bahan pengawet. Paling dimasukkan frezer," katanya.
Ia menyampaikan, dalam momentum Lebaran ini cukup banyak peminat hampers kopi. Biasanya pembeli mengirim untuk ucapan kepada teman atau saudara. Hampers paling banyak dicari adalah kopi kemasan. Pengiriman hampers bisa ke pembeli atau langsung kepada teman yang ingin diberi hadiah.
"Ini ada kartu ucapannya. Nanti bisa kita tulis sesuai pesanan pelanggan," katanya.
Menurut dia pertama kali mendapatkan ide menjual hampers Lebaran atas permintaan customer. Peminat hamper pada Lebaran 2024 ini stabil dari tahun lalu. Puncak pembelian pada H-10 Lebaran. Pesanan kopi susu literan sekisar 200 botol isi 1 liter, dan paling banyak adalah kopi kemasan yang mencapai 500 lebih.
"500 kemasan terdiri atas kemasan 100 gram dan 200 gram," katanya.
Baca juga: Desa Wisata Japan gelar pameran foto dan sejarah kopi
Berita Terkait
Hari Pelanggan Nasional, BPJAMSOSTEK berikan bingkisan ke pekerja disabilitas
Senin, 4 September 2023 21:48 Wib
Semen Gresik beri bingkisan 384 anak yatim piatu di Rembang dan Blora
Kamis, 13 April 2023 16:56 Wib
HUT Ke-85, ANTARA Jateng bagikan bingkisan kepada para pensiunan
Selasa, 13 Desember 2022 16:36 Wib
Ulang tahun, Alfamart bagi bingkisan hingga modal usaha miliaran rupiah
Senin, 17 Oktober 2022 9:57 Wib
Rumah BUMN Semen Gresik launching Program Bingkisan Lebaran Nglarisi Produk UKM
Jumat, 15 April 2022 7:45 Wib
Ganjar berbagi bingkisan ke petugas jaga Pospam Natal dan Tahun Baru
Senin, 27 Desember 2021 15:51 Wib
NasDem bagikan bingkisan kepada nakes Jateng
Kamis, 11 November 2021 18:17 Wib
Pemkab minta ASN tidak terima bingkisan Lebaran
Rabu, 12 Mei 2021 14:28 Wib