"Kalau mau operasi pasar seharusnya ini saat yang tepat, sebelum beras dari luar daerah masuk ke Jawa Tengah," katanya di Semarang, Selasa.
Menurutnya, jika sampai beras dari luar daerah masuk ke Jawa Tengah maka yang terjadi pada panen raya Maret mendatang stok beras akan melimpah sehingga bisa berdampak buruk pada harga dan berujung pada kerugian petani.
"Mengenai kondisi tersebut pada hari ini kami akan melakukan rapat salah satunya dengan Bulog Jateng, kalaupun harus melakukan operasi pasar maka lakukan secara serius," katanya.
Menurutnya, jika pelaksanaan operasi pasar dilakukan dalam lingkup kecil maka tidak akan mengubah harga secara signifikan.
"Bagaimanapun juga, harga beras maupun komoditas lain di Jateng dipengaruhi oleh pasar Induk Jakarta salah satunya Pasar Kramat Jati. Oleh karena itu, pengaruhnya lebih merata," katanya.
Selain itu, pihaknya juga berharap agar penyaluran raskin maupun pembelian beras bisa menjadi alternatif untuk menjaga stok beras sehingga stabilitas harga bisa lebih terjaga.
Meski demikian, hal tersebut harus dipastikan sistem dan penyalurannya karena berpotensi memberikan ruang bagi spekulan untuk terlibat sekaligus merugikan masyarakat baik itu petani maupun pembeli.
Sementara itu, pihaknya juga tidak memungkiri kemungkinan terjadinya penimbunan beras yang dilakukan oleh sejumlah oknum mengingat kenaikan harga beras pada saat ini termasuk ekstrem.
"Harga beras sampai saat ini mencapai Rp12 ribu/kg, padahal harga gabah tetap murah. Meski demikian sebelum dilakukan pengecekan di lapangan saya tidak mau berspekulasi apapun," katanya.
Pengecekan sendiri tidak hanya akan dilakukan ke pasar tetapi juga ke level kabupaten/kota yaitu di gudang-gudang resmi Bulog maupun gudang milik pengusaha.
Berita Terkait
Bulog Banyumas pastikan stok beras cukupi kebutuhan Natal-Tahun Baru
Selasa, 10 Desember 2024 13:23 Wib
Persediaan beras Bulog Magelang aman hingga akhir tahun
Sabtu, 7 Desember 2024 17:06 Wib
Bulog Semarang pastikan stok beras aman jelang natal-tahun baru
Sabtu, 7 Desember 2024 10:10 Wib
Bulog Jateng salurkan bantuan pangan 23.559 ton beras
Sabtu, 7 Desember 2024 6:13 Wib
Bulog Semarang salurkan bantuan pangan sebanyak 5.556 ton beras
Sabtu, 7 Desember 2024 6:09 Wib
Bulog Tegal distribusikan 829 ton beras bantuan pangan warga di Batang
Jumat, 6 Desember 2024 14:52 Wib
Bulog Magelang salurkan bantuan pangan sebanyak 5.344 ton beras
Kamis, 5 Desember 2024 13:48 Wib
Pemkab Boyolali: Produksi beras surplus 45.217 ton
Rabu, 6 November 2024 15:51 Wib