Meracik sendiri kopi dalgona di rumah

675 Views

ANTARA - Racikan minuman kopi dalgona begitu populer di media sosial. Minuman kocok dengan campuran kopi dan susu yang terkenal lewat tiktok itu kini banyak tersaji di kafe-kafe. Namun bila tidak dapat berkunjung ke kafe karena situasi pandemi, anda dapat meraciknya sendiri di rumah. Dan ikutilah panduan Pewarta Antara Denik Apriyani, dalam video berikut.(Denik Apriyani/Dudy Yanuwardhana/Sizuka)