Solo (ANTARA) - Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) menggandeng produk kuliner asal Solo Makanku mengirimkan bantuan makanan siap saji ke Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, untuk korban bencana letusan Gunung Semeru yang terjadi pada Sabtu (4/12).
"HKTI sendiri sudah membangun kerja sama dengan Wong Solo (produsen Makanku). Beberapa kali kami menyelenggarakan kegiatan bersama," kata Ketua Umum HKTI Moeldoko di sela pemberangkatan bantuan di Solo, Selasa.
Termasuk kali ini perusahaan tersebut membantu makanan siap saji sebanyak 5.000 paket.
"Ini yang diperlukan masyarakat kita yang ada di sana. Saya datang ke sini juga untuk melihat secara langsung seperti apa proses produksi yang dilakukan di pabrik Makanku," katanya.
Makanan siap saji tersebut, dikatakannya, juga memudahkan masyarakat yang akan mengonsumsinya.
"Gampang sekali saya lihat, bisa dihangatkan dengan mudah," katanya.
Sementara itu, pada kesempatan tersebut, produk milik pengusaha Puspo Wardoyo tersebut memberangkatkan bantuan dengan menggunakan tiga unit kendaraan. Selain paket makanan siap saji, bantuan juga diberikan dalam bentuk dapur umum.
"Setiap ada kejadian (kebencanaan) kami masukkan dapur umum. Kami ingin berkontribusi kepada masyarakat," katanya.
Ia mengatakan untuk sementara ini bantuan diberikan dalam makanan siap saji. Terkait dengan kemungkinan bantuan lain, ia akan menunggu kondisi di lapangan.
"Ini bantuan yang pertama. Pasti untuk saat ini yang diperlukan oleh masyarakat yakni makanan. (Untuk bantuan selanjutnya), lihat dulu di lapangan. Yang pasti ini yang diperlukan masyarakat di sana," katanya.
Berita Terkait
HKTI usulkan HPP gabah di tingkat petani naik jadi Rp6.757 per kg
Rabu, 24 April 2024 11:44 Wib
Gerakan Maju Tani siapkan 10 juta petani digital
Selasa, 12 September 2023 7:26 Wib
HKTI : Data penerima pupuk bersubsidi akurat, penyaluran tepat
Rabu, 22 Februari 2023 6:00 Wib
Catatan Akhir Tahun 2022 HKTI: Kebijakan pangan kita mestinya utamakan kesejahteraan petani
Sabtu, 31 Desember 2022 19:53 Wib
HKTI minta larangan ekspor CPO dicabut
Selasa, 17 Mei 2022 17:36 Wib
HUT ke-49, HKTI catat 6 isu yang harus jadi perhatian
Rabu, 27 April 2022 18:30 Wib
HKTI sebut kedaulatan pangan bukan hanya bertumpu pada luasan lahan
Kamis, 18 November 2021 18:45 Wib
Koperasi HKTI dorong perwakilan daerah ikuti perkembangan digital
Rabu, 20 Oktober 2021 17:55 Wib