Jakarta (ANTARA) - Menteri Agama Yaqut Cholil Quomas atau Gus Yaqut yang baru saja dilantik menggantikan Fahcrul Razi menegaskan bahwa agama harus dijadikan sebagai inspirasi bukan aspirasi.
"Agama sebagai inspirasi bukan aspirasi, nah itu bisa di-'breakdown' ke banyak hal,” kata Gus Yaqut setelah pelantikan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu.
Ia berharap hal itu diterapkan dalam banyak cara di antaranya saat berhubungan antar-umat beragama, hubungan inter-umat beragama, kemudian bisa juga dalam menghadapi pandemik COVID-19.
Pria asal Rembang itu mengatakan pentingnya pula ada terobosan-terobosan di lingkungan Kementerian Agama (Kemenag).
Baca juga: Yaqut tak ingin ada diskriminasi di Kemenag
"Kita lihat nanti pasti akan ada terobosan terobosan dari Kemenag yang akan berbeda dari masa-masa sebelumnya," ujarnya.
Sebelumnya setelah diperkenalkan oleh Presiden Jokowi, Gus Yaqut mengatakan bahwa ia kaget ditunjuk sebagai Menag karena dalam mimpi terliar-nya sekalipun tak pernah terbayang mengemban amanah sebagai Menag.
Ia mengatakan setelah nanti resmi menjadi Menag yang pertama ingin ia lakukan adalah bagaimana menjadikan agama sebagai inspirasi bukan aspirasi.
"Artinya apa, bahwa agama sebisa mungkin tidak lagi digunakan menjadi alat politik baik untuk menentang pemerintah maupun merebut kekuasaan atau mungkin untuk tujuan-tujuan yang lain," tutur-nya.
Menurut dia, agama lebih baik dibiarkan untuk menjadi inspirasi dan biarkan agama ini membawa nilai-nilai kebaikan dan nilai-nilai kedamaian dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Berita Terkait
Kemenag perjuangkan pembentukan Direktorat Jenderal Pesantren
Kamis, 14 November 2024 20:56 Wib
Sertijab, Gus Yaqut dan Menag Nasaruddin Umar saling beri apresiasi
Senin, 21 Oktober 2024 14:45 Wib
Berantas judi online dengan 3P
Jumat, 11 Oktober 2024 14:55 Wib
Kakanwil Kemenag Jateng hadiri Maulid Nabi di Ponpes Roudlotut Thullab Magelang
Rabu, 9 Oktober 2024 20:16 Wib
Bertemu Menag, Imam Masjid Nabawi bawa pesan dari Raja Salman
Selasa, 8 Oktober 2024 20:50 Wib
Hari Raya Galungan dan Kuningan, Menag sapa umat Hindu Indonesia di Jepang
Senin, 30 September 2024 13:12 Wib
Menag luncurkan Halal International Trust Organization di Jepang
Minggu, 29 September 2024 13:35 Wib
Menag tandatangani MRA jaminan produk halal pertama di Eropa
Kamis, 19 September 2024 11:40 Wib