Temanggung, ANTARA JATENG - Sedikitnya 152 hektare tanaman padi di Kabupaten Temanggung diserang hama tikus sejak Januari 2017, kata Kepala Bidang Tanaman Pangan, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Temanggung, Harnani Imtikhandari.
Harnani di Temanggung, Rabu, mengatakan serangan hama tikus di Temanggung fluktuatif, pada 2015 turun tidak banyak serangan, kemudian 2016 mualai naik tetapi masih bisa dikendalikan dan tahun ini hama tikus menyerang tanaman padi di beberapa kecamatan.
Ia menyebutkan lahan padi yang diserang binatang pengerat tersebut, antara lain di wilayah Kecamatan Gemawang, Jumo, Kandangan, dan Temanggung.
"Khusus untuk Kecamatan Selopampang sebenarnya juga rawan serangan hama tikus, namun masyarakat sudah mengantisipasi tidak mau menanam padi di bulan Mei hingga Agustus, karena pasti diserang tikus," katanya.
Ia mengatakan untuk bulan-bulan tersebut, petani Selopampang kebanyakan menanam palawija atau tanaman hortikultura.
"Petani Selopampang sudah menggunakan ilmu `titen`, untuk Gemawang dan Jumo ini mungkin polanya yang harus diubah, pergiliran tanamnya yang harus diubah," katanya.
Ia menuturkan gropyokan massal terhadap hamma tikus di daerah Lungge Kecamatan Temanggung beberapa waktu lalu sebenarnya cukup efektif, tetapi masalahnya sedikit kekurangn stok obat, karena dari provinsi juga belum turun stok obatnya.
Ia mengatakan gerakan pengendalian hama tikus secara massal dengan pemasangan umpan beracun di areal persawahan cukup efektif.
"Melalui pengendalian tersebut diharapkan dapat mengurangi, bahkan membasmi hama tikus untuk meningkatkan produksi padi," katanya.
Berita Terkait
Polres Kudus bantu petani berantas hama tikus
Jumat, 1 November 2024 19:36 Wib
Petani pasang jaring untuk halau hama burung
Rabu, 26 Juni 2024 14:19 Wib
Dinpertan-KP Banyumas imbau petani kendalikan hama wereng secara TSM
Rabu, 8 Mei 2024 16:06 Wib
Pj Bupati Banyumas akui drone pertanian efektif kendalikan serangan OPT
Jumat, 3 Mei 2024 16:20 Wib
Dinpertan Cilacap optimistis produksi padi tidak terdampak hama wereng
Selasa, 30 April 2024 13:43 Wib
Tikus serang 254 hektare padi di 3 kecamatan Kabupaten Boyolali
Rabu, 28 Februari 2024 15:59 Wib
Cabai membusuk akibat terserang hama
Kamis, 22 Februari 2024 16:40 Wib
Pemkab Batang ingatkan petani jaga pola tanam padi cegah serangan hama
Selasa, 9 Januari 2024 17:59 Wib