Manchester, ANTARA JATENG - Gelandang Manchester United (MU) Marouane Fellaini enggan hengkang ke Liga Super China, di tengah sorotan tajam atas penampilannya yang semenjana saja di bawah arahan manajer Jose Mourinho pada musim ini.
Fellaini - yang banyak disebut tampil kian lamban - telah memperkuat MU dalam 28 pertandingan. Ia bergabung bersama United sejak 2013.
Ketika ia ditanya mengenai kemungkinan hengkang ke China, ia menjawab dengan lantang, "Saya kini masih menjadi pemain Manchester United, dan saya tidak ingin bicara lebih jauh mengenai transfer di masa depan."
Sebelumnya tersiar warta bahwa rekannya, Alex Witsel telah terbang ke China.
Semasa MU dilatih oleh David Moyes, justru Fellaini menunjukkan performa gemilang. Hanya saja, penampilan pemain berambut kribo itu menunjukkan grafik yang cenderung menurun.
Pemain berusia 29 tahun itu kemudian bicara blak-blakan mengenai Jose Mourinho.
"Ia punya alasan untuk tidak menurunkan saya. Di awal musim, saya tampil sebagai pemain nomor enam, kemudian nomor delapan, dan kini nomor sepuluh. Semuanya terpulang kepada pertimbangan dia," katanya menambahkan.
"Ia tahu persis mengenai kualitas penampilan saya. Jika saja ia menurunkan saya, maka saya siap tampil dan memberi penampilan terbaik," katanya sebagaimana dikutip dari laman Independent.
Pemain asal Belgia itu menerima perpanjangan kontrak selama setahun pada Januari lalu. United tentu tidak ingin menjual gelandang itu.