Semarang (ANTARA) - Bank Jateng Cabang Koordinator Semarang menggelar penyerahan klaim asuransi secara simbolis kepada 2 ahli waris dokter yang telah berjuang melawan COVID-19.
Bank Jateng menyerahkan klaim asuransi jiwa sebesar Rp253.240.042 kepada debitur kredit PLO atas nama dr. Elliana Widiastuti dan klaim asuransi Sipanda Tabungan Bima atas nama dr. Sang Aji Widi Aneswara.
Penyerahan dilakukan bersama di Balai Kota Semarang, Kamis 13 Agustus 2020 secara simbolis oleh Sekda Kota Semarang Iswar Aminudin beserta Direktur Bisnis Ritel dan Unit Usaha Syariah Bank Jateng Hanawijaya, didampingi Pjs Kepala Divisi Pemasaran Dana Korporasi Bank Jateng Bambang Heru Santoso dan Pemimpin Bank Jateng Cabang Koordinator Semarang Imam Hanafi.
Baca juga: Bank Jateng ikut kelola uang negara Rp2 triliun untuk dorong pertumbuhan ekonomi
Iswar Aminudin memberikan apresiasi kepada Bank Jateng yang memiliki komitmen tinggi ke pada nasabahnya yakni dr. Eliana Widiastuti dan dr. Sang Aji Widi Aneswara yang merupakan pegawai Pemkot Semarang yang gugur dalam perjuangan melawan COVID-19.
Penyerahan klaim asuransi merupakan komitmen pemerintah dan lembaga terkait, terutama Bank Jateng untuk memberikan santunan yang menjadi hak nasabahnya.
Hanawijaya mengatakan produk Bank Jateng pada prinsipnya memberikan kenyamanan bagi semua nasabah, yang kebetulan aparatur sipil negara ( ASN) dan berharap ahli waris tidak merasa terbebani.
Imam Hanafi menambahkan penyerahan klaim merupakan bentuk komitmen Bank Jateng dalam memeberikan rasa aman dan kenyamanan terhadap nasabah.
Ahli waris dari almarhum dr. Sang Aji, Heti Sanjaya menyampaikan terima kasih kepada Bank Jateng atas penyerahan klaim asuransi tersebut yang nantinya akan dimanfaatkan untuk pendidikan dan masa depan anaknya yang berkeinginan meneruskan perjuangan ayahnya.
Sedangkan ahli waris dari dr. Eliana Widiastuti, Toto Yuliyanto yang memiliki pinjaman di Bank Jateng mengatakan sangat berterima kasih karena pinjamannya terdaftar dalam asuransi jiwa dan apabila terjadi sesuatu terhadap debitur otomatis pinjaman itu lunas sehingga, nasabah nyaman dan tidak membebani ahli waris.
Baca juga: Bank Jateng Cabang Wonogiri berikan loket khusus pensiunan
Baca juga: Bank Jateng Syariah serahkan bantuan kendaraan operasional ke Baznas Jateng
Berita Terkait
Wali kota serahkan SK Ketua Dewas Perumda BPR Bank Magelang
Senin, 16 Desember 2024 17:25 Wib
Bank Jateng berkomitmen permudah layanan pajak kendaraan bermotor
Senin, 16 Desember 2024 17:22 Wib
"Kampung Bank Jateng 2024" gebrak Klaten, bagikan 14 Yamaha Aerox
Jumat, 13 Desember 2024 16:10 Wib
Bank Jateng raih Penghargaan TOP DIGITAL
Rabu, 11 Desember 2024 13:46 Wib
BSI targetkan 8.500 peserta di program talenta wirausaha 2024
Rabu, 11 Desember 2024 10:03 Wib
Pj Bupati Magelang serahkan bantuan pembangunan jamban
Selasa, 10 Desember 2024 16:46 Wib
Bank Jateng aktifkan 34 QRIS Puskesmas di Klaten
Selasa, 10 Desember 2024 16:01 Wib
Bank Jateng BorMar 2024, "sport tourism" kelas dunia pendongkrak ekonomi lokal
Senin, 9 Desember 2024 11:43 Wib