Saptoyogo raih medali emas ketiga para atletik di Hangzhou
Kamis, 26 Oktober 2023 20:14
415190 Views
ANTARA - Sprinter Indonesia Saptoyogo Purnomo terus mengukir prestasi di Asian Para Games (AiPG) 2022 Hangzhou, China. Setelah sukses merebut dua medali emas dari nomor lari 400 meter dan 200 meter T37 putra, kali ini Saptoyogo menambah pundi medali emas pribadinya dalam nomor 100 meter T37 putra, Kamis (26/10). (Denik Apriyani/Rizky Bagus Dhermawan/Nanien Yuniar)