Semarang (ANTARA) - Polisi menyelidiki kematian seorang mahasiswa bernama Muhammad Tirza Nugroho Hermawan yang diduga akibat dibacok dengan senjata tajam oleh sekelompok orang yang akan tawuran pada Selasa dini hari.
Kapolsek Gajahmungkur Kompol Agus Hartono di Semarang, Selasa, mengatakan korban yang merupakan mahasiswa Udinus Semarang itu tewas dengan luka di bagian kaki.
"Meninggal dunia di lokasi akibat luka parah di bagian paha," katanya.
Menurut dia, kejadian nahas tersebut bermula ketika korban berboncengan dengan rekannya di Jalan Kelud, Kota Semarang.
Pada saat bersamaan, kata dia, terdapat gerombolan yang berjumlah sekitar 10 orang yang diduga akan tawuran.
"Gerombolan ini diduga akan tawuran dengan kelompok lain. Di situ hanya titik kumpul," katanya.
Saat melintas di lokasi, lanjut dia, gerombolan tersebut menyerang korban yang sedang berboncengan sepeda motor itu.
Polsek Gajamhmungkur bersama Reskrim Polrestabes Semarang, kata dia, saat ini tengah memburu para pelaku berdasarkan bukti dan keterangan saksi yang diperoleh di lokasi.
"Kami sudah memeriksa para saksi serta rekaman CCTV yang ada di sekitar lokasi kejadian," katanya.
Baca juga: Polisi tangkap siswa penganiaya guru di Demak
Berita Terkait
Dugaan pembunuhan perempuan di kamar hotel
Sabtu, 9 November 2024 21:49 Wib
TPPAS Jatibarang olah 1.200 ton sampah jadi listrik 18 MW
Jumat, 8 November 2024 8:46 Wib
UMKM binaan Semen Gresik sukses olah daun jadi fesyen bernilai tinggi
Kamis, 31 Oktober 2024 19:34 Wib
Polda Jateng lakukan olah TKP kasus kecelakaan di Tol Pemalang
Kamis, 31 Oktober 2024 14:15 Wib
Disbudpar Kudus bertekad jadikan rempah sebagai daya tarik wisata
Jumat, 25 Oktober 2024 14:07 Wib
Polisi buru pelaku pembunuhan perempuan di indekos di Semarang
Jumat, 18 Oktober 2024 13:37 Wib
Mahasiswa UMK latih warga Demak olah limbah minyak goreng
Minggu, 8 September 2024 17:31 Wib
Polisi selidiki perampokan gudang distributor makanan di Semarang
Selasa, 13 Agustus 2024 12:25 Wib