Semarang (ANTARA) - Atlet paralympic asal Klaten kembali meraih prestasi gemilang dengan merebut dua medali emas di ajang Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XVI 2021 yang di gelar Bumi Cenderawasih Papua.

Tim official kontingen paralympic Klaten Sri Mulyo saat dikonfirmasi menjelaskan cabang atletik yang dipertandingkan pekan kedua Peparnas menjadi ladang medali.

“Atlet lari Jaka Sriyana pada Kamis (11/11) finis terdepan dan meraih medali emas di nomor 1.500 m. Lalu pelari Ahmad Saidah juga berhasil merebut medali emas dari cabang olahraga yang sama," katanya.

Baca juga: Pemkab Klaten target selesaikan vaksinasi akhir tahun

Baca juga: Atlet Paralympic asal Klaten sumbang 7 medali

Sehari sebelumnya,lanjut dia, Aji Santosa berhasil merebut medali emas dari cabang tenis meja dan masih ada dua cabang olahraga yang akan diikuti guna mendulang medali.

“Peluang mendulang medali masih terbuka. Mohon do’a restunya atlet dari Klaten bisa menyumbangkan medali dari cabang olahraga renang dan atletik untuk membela bendera Jateng," kata Sri Mulyo.

Baca juga: Diskominfa Klaten serahkan 391 portal Website Desa Bertajuk Dilan

Sri Mulyo yang juga sebagai Ketua Nasional Paralympic Komite Indonesia Cabang Klaten itu menambahkan atlet-atlet paralympic dari Klaten sebelumnya juga aktif mengikuti pertandingan baik tingkat provinsi maupun nasional.

Ada 13 atlet paralympic asal Klaten membawa bendera Jawa Tengah di ajang Peparnas XVI 2021 Papua, sampai Kamis (11/11) atlet asal Klaten telah menyumbangkan 3 emas, 3 perak dan 4 perunggu untuk kontingen Jateng.

"Kami masih berharap cabang atletik, renang dan panahan masih bisa mendulang medali," kata Sri Mulyo.

Pewarta : Nur Istibsaroh
Editor : Antarajateng
Copyright © ANTARA 2024