Boyolali (ANTARA) - Legislator Kabupaten Boyolali Danang Tri Sasongko memanfaatkan waktu reses masa sidang III untuk menggali aspirasi warga dari berbagai kecamatan.
Salah satu daerah yang didatanginya yakni Desa Jagoan, Kecamatan Sambi, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Pada kedatangannya, Minggu, Danang banyak menerima aspirasi dari warga setempat.
Tidak sedikit dari warga yang meminta ada perbaikan infrastruktur seperti perbaikan jalan lintas desa dan perlengkapan fasilitas publik.
“Kami mengadakan reses masa sidang III, tujuannya untuk menjaring aspirasi warga, seperti di daerahnya mungkin ada jalan yang harus diperbaiki, mungkin ada perbaikan talud,” katanya.
Ia berjanji seluruh aspirasi masyarakat yang diterimanya akan ditindaklanjuti dan disampaikan ke pimpinan DPRD Kabupaten Boyolali dan Bupati Boyolali Agus Irawan.
Ia mengatakan salah satu permintaan yang bersifat urgensi salah satunya akses jalan menuju makam yang butuh pengerasan.
“Dalam waktu dekat akan dicor, itu ada tiga titik,” katanya.
Pada reses kali ini, Danang yang berasal dari Partai Gerindra tersebut mendatangi empat lokasi, yakni di Kecamatan Banyudono, Kecamatan Sawit, Kecamatan Sambi, dan Kecamatan Ngemplak.
Pada kesempatan yang sama, Kepala Desa Jagoan Yulianto menyambut baik kedatangan anggota DPRD Kabupaten Boyolali tersebut.
“Terkait usulan yang disampaikan oleh beberapa tokoh dan perwakilan masyarakat, titik pembangunan di wilayah Jagoan ada jalan poros yang melintasi empat desa, harapannya bisa ditingkatkan menjadi jalan kabupaten, sudah beberapa tahun belum ada respon,” katanya.
Terkait hal itu, pihaknya sudah mengajukan proposal ke Dinas PUPR setempat.
“Harapannya tahun depan dengan dorongan mas Danang bisa terealisasi karena itu kan jalur ekonomi. Selain itu juga untuk anak-anak sekolah,” katanya.

