Magelang, Jateng (ANTARA) - Sedikitnya 10 desa di lereng Gunung Merapi di wilayah Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, terdampak hujan abu menyusul terjadinya awan panas guguran di Gunung Merapi.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magelang Edi Wasono di Magelang, Jumat, mengatakan hari ini terjadi awan panas guguran di Gunung Merapi.
Hujan abu tipis disertai hujan air tersebut terjadi di 10 desa wilayah Kecamatan Dukun dan Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang.
Wilayah di Kabupaten Magelang yang terjadi hujan abu vulkanik dampak dari awan panas guguran Gunung Merapi tanggal 8 Desember 2023 pukul 14.46 WIB.
"Update sampai pukul 16.15 WIB, ada sepuluh desa di Kecamatan Dukun dan Sawangan," katanya.
Di Kecamatan Dukun hujan abu tipis terjadi tujuh desa meliputi Desa Mangunsoko, Krinjing, Sengi, Paten, Sewukan, Banyudono dan Sumber.
Kemudian di Kecamatan Sawangan terjadi di Desa Krogowanan, Kapuhan dan Gantang.
"Rata-rata hujan abu tipis disertai air hujan," katanya.
Arah angin ke utara, masyarakat untuk tidak beraktivitas di daerah potensi bahaya serta mengantisipasi gangguan akibat abu vulkanik.
Berita Terkait
Warga Blora diminta waspadai penyakit leptospirosis di musim hujan
Jumat, 15 November 2024 13:08 Wib
Prakiraan cuaca Semarang hari ini
Jumat, 15 November 2024 7:56 Wib
Legislator minta Pemkot Semarang tingkatkan kesiapan hadapi musim hujan
Kamis, 14 November 2024 21:36 Wib
BMKG: Waspadai potensi cuaca ekstrem di Jateng pada 14-16 November
Kamis, 14 November 2024 14:27 Wib
BPBD: Sejumlah desa di Banyumas masih terdampak kekeringan
Kamis, 14 November 2024 9:32 Wib
Prakiraan cuaca Semarang hari ini
Kamis, 14 November 2024 9:17 Wib
Prakiraan cuaca Semarang hari ini
Rabu, 13 November 2024 7:37 Wib
BPBD Boyolali imbau waspada bencana tanah longsorsaat musim hujan
Senin, 11 November 2024 15:18 Wib