Jakarta (ANTARA) - Playmaker Newcastle United Miguel Almiron akan absen bertanding tiga pertandingan terakhir di musim ini karena mengalami cedera otot lutut, demikian diumumkan klub tersebut pada Rabu.
Almiron direkrut Newcastle dari klub juara Major League Soccer Atlanta United pada Januari 2019. Media Inggris melaporkan bahwa Newcastle telah merogoh kocek untuk pemain itu dengan rekor klub 21 juta pound (27,16 juta dolar AS).
Pemain internasional Paraguay itu sejauh ini telah tampil sebanyak 10 pertandingan liga untuk Newcastle, namun dia mengalami cedera saat pertandingan babak kedua ketika timnya menang atas Southampton pada Sabtu.
"Miguel Almiron akan istirahat bertanding di sisa musim ini setelah dia mengalami cedera otot lutut pada Sabtu, saat tim menang 3-1 atas Southampton," kata Newcastle dalam suatu pernyataan di https://www.nufc.co.uk/news/latest-news/almiron-to-miss-final-three-games.
"Pemain berusia 25 tahun ini terpaksa mundur pada menit ke-64 melawan Saints dan mendapat perawatan oleh staf medis klub, dan dipastikan dia tidak layak untuk ikut tiga pertandingan terakhir," kata staf.
Newcastle mengatakan mereka sudah berbicara dengan staf medis asosiasi sepak bola Paraguay dan mengatakan bahwa Almiron mungkin masih bisa bermain untuk negara mereka di Copa America yang akan dimulai pada 14 Juni mendatang.
Berita Terkait
Klopp konfirmasi Dominik Szoboszlai cedera hamstring
Selasa, 2 Januari 2024 8:54 Wib
PSIS pinjamkan dua pemain muda usai cedera panjang
Senin, 27 November 2023 23:29 Wib
Bek asing PSCS Cilacap harus jalani operasi akibat cedera lutut
Kamis, 14 September 2023 13:03 Wib
BPJS Ketenagakerjaan tanggung dua pemain Timnas AFF 2023 yang cedera
Selasa, 18 Juli 2023 9:50 Wib
Espargaro sebut cedera kaki membuatnya tidak optimal di MotoGP Italia
Rabu, 14 Juni 2023 9:49 Wib
Megawati masih alami cedera jelang laga perdana SEA Games 2023 Kamboja
Senin, 8 Mei 2023 10:06 Wib
Carlos Fortes cidera, absen saat PSIS jamu Dewa United
Sabtu, 11 Februari 2023 20:23 Wib
Satu pemain andalan Persipa Pati cedera parah
Kamis, 29 September 2022 22:27 Wib