Cilacap, (Antaranews Jateng) - Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Provinsi Jawa Tengah meminta petani untuk menggunakan inovasi teknologi pertanian berupa metode tanam "jajar legowo" serta bibit padi varietas unggul, kata Kepala BPTP Jateng Harwanto.
"Saya berharap teman-teman petani di sini, selain menggunakan varietas unggul baru juga menggunakan sistem `jajar legowo` yang sudah diakui dapat meningkatkan produktivitas tanaman kita," katanya usai mengikuti panen bersama Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian Kementerian Pertanian Momon Rusmono di Desa Binangun, Kecamatan Binangun, Cilacap, Senin.
Terkait dengan bibit padi varietas unggul baru, dia mengatakan salah satunya Inpari 33 yang merupakan hasil inovasi anak bangsa yang harus dikembangkan secara masif.
Menurut dia, Inpari 33 memiliki kelebihan berupa tahan terhadap serangan wereng batang cokelat.
Selain itu, kata dia, produktivitas Inpari 33 bisa mencapai 9,3 ton gabah kering panen per hektare seperti yang ditanam petani di Desa Binangun.
Produktivitas tersebut jauh lebih tinggi jika dibandingkan dengan varietas-varietas di bawahnya seperi Situ Bagendit dan Ciherang yang berkisar 6--7 ton GKP per hektare.
"Ini bentuk-bentuk inovasi yang harus dikembangkan secara masif di lapangan. Inovasi ini sudah diaplikasikan di sebagian lahan sawah Desa Binangun," tegasnya.
Ia mengatakan jika penerapan inovasi teknologi pertanian tersebut lebih dimasifkan di Cilacap, surplus beras di kabupaten itu akan lebih banyak lagi.
Dengan demikian, kata dia, ketahanan pangan akan tercapai dengan lebih baik lagi.
Berita Terkait
Sekda Jateng: Program kepala daerah harus didukung
Selasa, 3 Desember 2024 8:23 Wib
Pilkada Kota Semarang, Yoyok-Joko legawa kalah
Jumat, 29 November 2024 16:39 Wib
Pilwakot Semarang, Agustina tak mau jumawa meski unggul
Kamis, 28 November 2024 7:40 Wib
Pilkada Semarang, Yoyok-Joko unggul di TPS mencoblos
Rabu, 27 November 2024 20:00 Wib
Agustin-Iswar unggul telak di TPS mencoblos
Rabu, 27 November 2024 18:13 Wib
Pilkada 2024, Agustina berharap masyarakat tak terpengaruh kampanye hitam
Rabu, 27 November 2024 16:02 Wib
Pilwakot Semarang, Agustina minta relawan kawal suara sampai penetapan
Rabu, 27 November 2024 14:37 Wib
Pilkada 2024, Yoyok Sukawi shalat Dhuha dulu sebelum datangi TPS
Rabu, 27 November 2024 10:53 Wib