Purwokerto (ANTARA) - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) kembali menggelar acara “Keris Goes to Campus 2” di kampus Unsoed Purwokerto pada bulan Mei 2024.
Acara yang bertemakan “Eksplorasi Keris Tangguh Banyumas” ini merupakan kerja sama Pusat Riset Ekonomi Kreatif dan Pariwisata LPPM Unsoed, Pusat Riset Dayalogawa LPPM Unsoed dengan berbagai komunitas dan pemangku kepentingan perkerisan di wilayah Banyumas Raya .
Rangkaian acara meliputi Seminar Keris, pameran dan bursa keris, bazar pelaku industri kreatif perkerisan, geguritan/puisi keris, keris art painting, tari tradisi, dan workshop perawatan keris.
Tujuannya adalah untuk mengedukasi generasi muda tentang keris sebagai produk budaya dan peradaban Nusantara, serta melestarikan keris sebagai warisan budaya di wilayah Banyumas Raya.
“Keris bukan sekedar benda mistis, tapi memiliki nilai filosofis, sejarah, dan metalurgi yang tinggi,” kata Ketua Panitia Dr Rahab dari Pusat Riset Ekonomi Kreatif dan Pariwisata LPPM Unsoed.
Baca juga: Mahasiswa Unsoed raih medali emas di kompetisi internasional IYMIA 2024
Ketua LPPM Unsoed Prof. Dr. Ir. Elly Tugiyanti, M.P.,IPU.,ASEAN Eng mendukung kegiatan tersebut dengan menyediakan fasilitas dan sarana prasarana untuk acara itu.
Acara yang akan digelar pada bulan Mei 2024 bertepatan dengan Bulan Pendidikan Nasional dan dilaksanakan selama lima hari ini. Target kegiatan meliputi generasi milenial, kolektor, mahasiswa, dan masyarakat umum sebagai peserta.
Keris Goes to Campus sebelumnya telah sukses digelar di UIN Purwokerto pada tahun 2023. Kini, acara serupa digelar kembali di Unsoed dengan skala yang lebih luas dengan melibatkan para pelaku ekonomi kreatif yang berkaitan dengan keris.
Selain LPPM Unsoed, acara ini turut didukung oleh Paguyuban Trah Panembahan Senopati (Patrap) Kota Gede Cabang Banyumas, Komunitas Kebo Teki, Gora Mas, Blakasuta, DKKB, HPN, Manggala Budaya Bumi Banyumas, Prakarsa Garba Mataram, dan masih banyak lagi.
Keris Goes to Campus 2 diharapkan dapat menjadi wadah edukasi sekaligus pelestarian budaya Banyumas yang khas.Informasi lebih lanjut mengenai acara ini dapat menghubungi panitia di nomor 081327473838
Baca juga: Sosiolog Unsoed apresiasi rencana Polri rekrut perwira dari penyandang disabilitas
Baca juga: Rektor Unsoed Purwokerto resmikan Gedung Pendidikan FMIPA
Baca juga: Akademisi: Para capres kurang soroti hubungan internasional saat debat
Acara yang bertemakan “Eksplorasi Keris Tangguh Banyumas” ini merupakan kerja sama Pusat Riset Ekonomi Kreatif dan Pariwisata LPPM Unsoed, Pusat Riset Dayalogawa LPPM Unsoed dengan berbagai komunitas dan pemangku kepentingan perkerisan di wilayah Banyumas Raya .
Rangkaian acara meliputi Seminar Keris, pameran dan bursa keris, bazar pelaku industri kreatif perkerisan, geguritan/puisi keris, keris art painting, tari tradisi, dan workshop perawatan keris.
Tujuannya adalah untuk mengedukasi generasi muda tentang keris sebagai produk budaya dan peradaban Nusantara, serta melestarikan keris sebagai warisan budaya di wilayah Banyumas Raya.
“Keris bukan sekedar benda mistis, tapi memiliki nilai filosofis, sejarah, dan metalurgi yang tinggi,” kata Ketua Panitia Dr Rahab dari Pusat Riset Ekonomi Kreatif dan Pariwisata LPPM Unsoed.
Baca juga: Mahasiswa Unsoed raih medali emas di kompetisi internasional IYMIA 2024
Ketua LPPM Unsoed Prof. Dr. Ir. Elly Tugiyanti, M.P.,IPU.,ASEAN Eng mendukung kegiatan tersebut dengan menyediakan fasilitas dan sarana prasarana untuk acara itu.
Acara yang akan digelar pada bulan Mei 2024 bertepatan dengan Bulan Pendidikan Nasional dan dilaksanakan selama lima hari ini. Target kegiatan meliputi generasi milenial, kolektor, mahasiswa, dan masyarakat umum sebagai peserta.
Keris Goes to Campus sebelumnya telah sukses digelar di UIN Purwokerto pada tahun 2023. Kini, acara serupa digelar kembali di Unsoed dengan skala yang lebih luas dengan melibatkan para pelaku ekonomi kreatif yang berkaitan dengan keris.
Selain LPPM Unsoed, acara ini turut didukung oleh Paguyuban Trah Panembahan Senopati (Patrap) Kota Gede Cabang Banyumas, Komunitas Kebo Teki, Gora Mas, Blakasuta, DKKB, HPN, Manggala Budaya Bumi Banyumas, Prakarsa Garba Mataram, dan masih banyak lagi.
Keris Goes to Campus 2 diharapkan dapat menjadi wadah edukasi sekaligus pelestarian budaya Banyumas yang khas.Informasi lebih lanjut mengenai acara ini dapat menghubungi panitia di nomor 081327473838
Baca juga: Sosiolog Unsoed apresiasi rencana Polri rekrut perwira dari penyandang disabilitas
Baca juga: Rektor Unsoed Purwokerto resmikan Gedung Pendidikan FMIPA
Baca juga: Akademisi: Para capres kurang soroti hubungan internasional saat debat