Logo Header Antaranews Jateng

Gempa magnitudo 5,5 guncang Buol Sulawesi Tengah

Selasa, 28 Oktober 2025 09:28 WIB
Image Print
Tangkapan layar gempa bumi di Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah dengan magnitudo 5,5, Selasa (28/11/2025). ANTARA/HO- BMKG

Buol (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa bumi dengan magnitudo 5,5 mengguncang Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah, Selasa, pukul 09.31 WITA.

Kepala BMKG Stasiun Geofisika Palu Sujabar di Kota Palu mengatakan gempa itu dengan kedalaman 10 kilometer dan tidak berpotensi tsunami.

"Kami harap masyarakat tidak panik dan tetap tenang, serta selalu memperbaharui informasi resmi BMKG," katanya.

Episenter gempa tercatat pada 1.43° Lintang Utara – 121.77° Bujur Timur, berlokasi sekitar 68 km timur laut Buol, dan berada di kedalaman 10 km di bawah permukaan laut.

Baca juga: BMKG: Gempa Sukabumi-Bogor dipicu sesar aktif dangkal



Pewarta :
Editor: Edhy Susilo
COPYRIGHT © ANTARA 2026