Semarang (ANTARA) - Keluarga besar FITK UIN Walisongo mengadakan "Halalbihalal dan Tahlil" pada Jumat (19/4/2024) di Aula I Kampus I UIN Walisongo Semarang.
Halalbihalal dimulai dengan pembacaan tahlil yang dipimpin oleh Dr. Mustopa, M.Ag. serta dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Dikara Sabriansyah Alfaiza, mahasiswa PAI yang pernah menjuarai lomba tingkat nasional.
Hadir dalam kegiatan ini pimpinan UIN Walisongo Semarang, Dekan dan Wakil Dekan di lingkup UIN Walisongo, Kabag TU, pengurus DWP, dosen, tenaga kependidikan, serta perwakilan aktivis mahasiswa di lingkup FITK UIN Walisongo Semarang.
Prof. Dr. Fatah Syukur, M.Ag. selaku Dekan FITK UIN Walisongo dalam sambutannya meminta dukungan pada guru, senior, dan keluarga besar FITK, baik yang berkesempatan hadir maupun tidak. Hal ini mengingat sebagaimana pesan Rektor UIN Walisongo pada saat pelantikan dekan, bahwa tidak ada superman, yang ada superteam.
"Tidak ada seseorang yang bisa berteduh di bawah pohon rindang, kecuali sudah ada yang menanam pohon itu. Setiap orang punya kelebihan, bahkan terkadang kekurangan seseorang itu kelebihannya. Dalam momen ini, saya sebagai pribadi dan dekan, mengaturkan selamat Idul Fitri, mohon maaf yang sebesar-besarnya atas kekhilafan dan kekurangan," ungkapnya.
Dr. Ahmad Ismail, M.Ag. M.Hum. selaku Dekan FITK UIN Walisongo periode 2022/2024 juga memberi sambutan. Menurutnya, Idul Fitri berarti merayakan berbuka puasa. Semoga di hari yang bahagia ini kita merayakan kegembiraan. Semoga kehadiran kita dalam halalbihalal sebagai optimisme baik pribadi maupun bersama yang dalam hal ini FITK UIN Walisongo Semarang
Prof. Dr. Nizar, M.Ag., Rektor UIN Walisongo, dalam sambutannya menyampaikan bahwa FITK harus menjadi ikon UIN Walisongo di tingkat nasional maupun internasional.
Hal ini mengingat FITK UIN Walisongo bisa merambah ke mana saja. Juga tidak pernah kekurangan minat calon mahasiswa, tentu ini modal besar yang perlu dimanfaatkan untuk mengembangkan FITK menjadi jauh lebih baik.
"Mengingat masa bakti kami yang singkat, mari kita percepat langkah kita, tentu saja perlu dukungan berbagai pihak. Untuk nama baik institusi agar menjadi semakin harum di masyarakat." Imbuhnya.
Acara dilanjutkan dengan penyampaian tausiah oleh Dr. KH. Alis Asikin, M.A. Dalam kesempatan ini dosen Prodi Pendidilan Bahasa Arab tersebut menyampaikan perihal kegembiraan pada momen Idul Fitri.
"Kita merayakan kemenangan, tetapi kemenangan yang mana yang telah saya dan atau kita peroleh, sehingga pantas mengucapkan minal aidin wal faizin, atau jangan-jangan kita terlalu ge-er?" ujarnya.
Kegiatan halalbihalal diakhiri dengan mushofahah atau saling bersalaman yang diikuti oleh para hadirin. Adapun pengisi acara yang dihadirkan yakni UKM BITA FITK UIN Walisongo. ***
Berita Terkait
SMA NU Al-Ma'ruf Kudus dan SMAN 2 Kebumen juara voli UIN Walisongo
Kamis, 14 November 2024 18:38 Wib
Raih predikat "Unggul", UIN Walisongo bertekad wujudkan pendidikan bermutu
Kamis, 14 November 2024 14:15 Wib
Panen "cumlaude", Rektor UIN Walisongo ajak wisudawan studi lanjut
Sabtu, 2 November 2024 18:49 Wib
Amin Hambali, wisudawan tunanetra UIN Walisongo sarat prestasi
Sabtu, 2 November 2024 17:30 Wib
Indosoc University of Galway gelar kelas Bahasa Indonesia di Irlandia
Jumat, 1 November 2024 15:37 Wib
UIN Walisongo gelar kursus singkat untuk pacu mutu dosen pemula
Kamis, 31 Oktober 2024 19:42 Wib
FDK UIN Walisongo sosialisasi penguatan moderasi beragama
Kamis, 31 Oktober 2024 17:35 Wib
Expo Kemandirian Pesantren 2024 berakhir, Ponpes Darunnajah Wonosobo raih juara terfavorit
Kamis, 31 Oktober 2024 15:26 Wib