Solo (ANTARA) - Pentolan grup band Dewa 19 Ahmad Dhani menyempatkan diri berwisata ke Kali Pepe Land saat konser di Solo, Sabtu (29/7) petang.
Pada kunjungannya, Dhani mengaku senang bisa datang ke tempat wisata tersebut. Menurut dia, Kali Pepe Land merupakan tempat wisata yang indah dengan harga terjangkau.
"Bagus ini tempatnya, buat anak-anak muda juga bagus. Ini kan juga ada bandnya. Apalagi harganya (harga makanan, Red.) terjangkau," katanya.
Ia juga berharap kedatangannya tersebut sekaligus mempromosikan Kali Pepe Land agar makin dikenal sehingga makin banyak orang yang datang.
Suami dari anggota DPR RI Mulan Jameela ini mengaku memiliki kedekatan khusus dengan pemilik Kali Pepe Land, yakni pengusaha Puspo Wardoyo.
"Dekat sekali, beliau ini kakak saya dunia akhirat. Kalau Fadli Zon kakak saya di dunia politik, kalau pak Puspo kakak saya dunia akhirat," katanya.
Menurut dia, Puspo merupakan enterpreneur sejati sehingga layak dijadikan sebagai contoh bagi pebisnis lain.
Menanggapi itu, Puspo Wardoyo yang juga pemilik Wong Solo Grup ini mengatakan akan mengundang lagi saat peluncuran tempat wisata tersebut.
"Ini persiapan launching. Nanti kami undang lagi," katanya.
Sementara itu, Dewa 19 berhasil menghibur ribuan penonton pada konser bertajuk Dewa 19 Featuring All Stars Stadium Tour 2023. Solo merupakan kota pertama dari rangkaian tur yang menggandeng sejumlah musisi legendaris tersebut.
Pada konser di Solo, Ibu Negara Iriana Joko Widodo bersama dengan keluarga juga turut menonton.