Jakarta (ANTARA) - Manchester City siap menawarkan dana transfer sebesar 95 juta euro untuk memboyong Kalidou Koulibaly dari Napoli, demikian dilaporkan Gazzetta dello Sport.
Peluang didatangkannya pemain-pemain seperti James Rodriguez dan Hirving Lozano mungkin memaksa Napoli menjual pemain kunci pada bursa transfer musim panas mendatang, dan Manchester City ingin mengambil keuntungan dari situasi tersebut.
Bek internasional Senegal tersebut disebut-sebut juga tertarik untuk bekerja di bawah arahan Pep Guardiola seandainya transfer tersebut dapat terwujud.
City memang membutuhkan bek tengah baru selepas hengkangnya kapten mereka Vincent Kompany, yang memilih untuk kembali ke Anderlecht setelah memimpin The Citizens menjuarai Liga Inggris.
Upaya City dipastikan tidak akan mudah. Salah satu klub besar lain yang dikabarkan ingin menggunakan jasa Koulibaly adalah juara Liga Champions Liverpool, yang telah melakukan pembicaraan dengan agen Koulibaly, Fali Ramadani, untuk membicarakan kemungkinan mendatangkan sang pemain ke Anfield.
The Reds bahkan dapat menggunakan koneksi Senegal mereka untuk mempengaruhi keputusan Koulibaly. Sebagaimana diketahui, penyerang sayap Liverpool Sadio Mane saat ini sedang bergabung dengan timnas Senegal untuk berlaga di Piala Afrika.
Saat ini City memiliki John Stones, Aymeric Laporte, Eliaquim Mangala, Nicolas Otamendi, dan Philippe Sandler untuk mengisi pos di jantung pertahanan.
Meski sudah memiliki banyak pemain bertahan, kedatangan Koulibaly tentu akan memudahkan Guardiola membangun tembok belakang yang lebih kokoh.
Baca juga: Napoli akui tolak pinangan Chelsea untuk Kalidou Koulibaly