Sudah 10 parpol daftarkan bakal calon anggota DPRD di Surakarta
Sabtu, 13 Mei 2023 20:22 WIB
Puluhan bakal calon anggota DPRD dari Parpol Golkar usai mengajukan bakal calon di Kantor KPU Surakarta, Sabtu (13/5/2023). ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.
Solo (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surakarta menyebutkan sudah sebanyak 10 partai politik menerima dan lengkap mendaftarkan bakal calon anggota legislatif atau DPRD Kota setempat, hingga hari ke-13, Sabtu petang, untuk persiapan Pemilu 2024.
Menurut Ketua KPU Kota Surakarta Nurul Sutarti 10 parpol tersebut yakni PKS, PDI Perjuangan, NasDem, Demokrat, PSI, PAN, Perindo, dan Sabtu ini, Golkar, kemudian Gerinda serta PKB.
"Partai Golkar telah datang ke KPU pada pukul 10.00 WIB, kemudian disusul Gerindra pada pukul 13.00 WIB dan PKB p[ada pukul 14.00 WIB. Ketiga parpol ini, dinyatakan diterima dan lengkap," kata Nurul.
Nurul mengatakan setiap tiga bakal calon harus ada perwakilan perempuan dan sudah memenuhi adanya perubahan PKPU No.10 Tahun 2023, khususnya pasal 8 ayat 2 atau sudah masuk sekitar 30 persen.
Parpol peserta Pemilu 2024 yang belum mendaftarkan bakal calonnya yakni PPP, Ummat, Hanura, PKN, Buruh, Gelora, dan Garuda. Delapan parpol itu, rencana pengajuan bakal calon pada hari terakhir tanggal 14 Mei dari pukul 08.00 WIB hingga pukul 23.59 WIB.
Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Surakarta Sekar Krisnauli Tandjung mengatakan mengajukan diri sebagai bakal calon legislatif Pemilu 2024, setelah melakukan konsultasi dengan KPU setempat.
"Kami telah mengajuan bakal calon sebanyak 45 orang termasuk dirinya atau sekitar sesuai jumlah kursi di DPRD Kota Surakarta. Kami dengan serentak bersama melakukan pemberkasan, memasukkan pemberkasan ke KPU bersama 35 kabupaten kota lainnya se-Jateng," kata anak bungsu tokoh Partai Golkar Akbar Tandjung itu.
Menurut dia, Golkar Surakarta mendaftarkan pada hari ke-13 ini, masih melakukan pemberkasan data-data yang ditetapkan KPU sambil mendengar keluh kesah kebutuhan masyarakat saat ini. Golkar sudah diterima dan dinyatakan lengkap oleh KPu dan menunggu hasil verifikasi administrasi nanti.
"Mayoritas bakal calon yang diajukan Golkar merupakan berjenis kelamin perempuan, secara maksimal. Kami mengedepankan juga keterwakilan perempuan. Saya minta tolong sama senior-senior, mau pembulatan ke atas atau presentase lebih 2,4 persen," katanya.
Menurut Ketua KPU Kota Surakarta Nurul Sutarti 10 parpol tersebut yakni PKS, PDI Perjuangan, NasDem, Demokrat, PSI, PAN, Perindo, dan Sabtu ini, Golkar, kemudian Gerinda serta PKB.
"Partai Golkar telah datang ke KPU pada pukul 10.00 WIB, kemudian disusul Gerindra pada pukul 13.00 WIB dan PKB p[ada pukul 14.00 WIB. Ketiga parpol ini, dinyatakan diterima dan lengkap," kata Nurul.
Nurul mengatakan setiap tiga bakal calon harus ada perwakilan perempuan dan sudah memenuhi adanya perubahan PKPU No.10 Tahun 2023, khususnya pasal 8 ayat 2 atau sudah masuk sekitar 30 persen.
Parpol peserta Pemilu 2024 yang belum mendaftarkan bakal calonnya yakni PPP, Ummat, Hanura, PKN, Buruh, Gelora, dan Garuda. Delapan parpol itu, rencana pengajuan bakal calon pada hari terakhir tanggal 14 Mei dari pukul 08.00 WIB hingga pukul 23.59 WIB.
Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Surakarta Sekar Krisnauli Tandjung mengatakan mengajukan diri sebagai bakal calon legislatif Pemilu 2024, setelah melakukan konsultasi dengan KPU setempat.
"Kami telah mengajuan bakal calon sebanyak 45 orang termasuk dirinya atau sekitar sesuai jumlah kursi di DPRD Kota Surakarta. Kami dengan serentak bersama melakukan pemberkasan, memasukkan pemberkasan ke KPU bersama 35 kabupaten kota lainnya se-Jateng," kata anak bungsu tokoh Partai Golkar Akbar Tandjung itu.
Menurut dia, Golkar Surakarta mendaftarkan pada hari ke-13 ini, masih melakukan pemberkasan data-data yang ditetapkan KPU sambil mendengar keluh kesah kebutuhan masyarakat saat ini. Golkar sudah diterima dan dinyatakan lengkap oleh KPu dan menunggu hasil verifikasi administrasi nanti.
"Mayoritas bakal calon yang diajukan Golkar merupakan berjenis kelamin perempuan, secara maksimal. Kami mengedepankan juga keterwakilan perempuan. Saya minta tolong sama senior-senior, mau pembulatan ke atas atau presentase lebih 2,4 persen," katanya.
Pewarta : Bambang Dwi Marwoto
Editor : Teguh Imam Wibowo
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Pemkot Surakarta kembali buka proses seleksi calon pimpinan BLUD Kawasan Wisata Balekambang
08 January 2026 16:54 WIB
Undip-Poltekkes Surakarta-Thailand kembangkan telapak kaki palsu Indonesia
30 December 2025 21:42 WIB
Kolaborasi Dikdasmen dan FAI UMS, guru ISMUBA Surakarta didorong melek teknologi
27 December 2025 16:32 WIB
Donasi kebencanaan di Aceh dan Sumatera lewat Baznas Surakarta capai Rp531 juta
24 December 2025 19:21 WIB
Terpopuler - Politik dan Hankam
Lihat Juga
Wagub Jateng: Pimpinan daerah terapkan pakta integritas pelayanan masyarakat
21 January 2026 19:10 WIB