Purwokerto (ANTARA) - Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) melalui Fakultas Psikologi menerjunkan relawan psikososial bagi anak-anak yang terdampak bencana banjir, antara lain di Desa Gebangsari dan Karangpetir, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Salah seorang anggota Psikososial Fakultas Psikologi UMP Yuantika Elinda mengatakan relawan psikososial saat sekarang ditempatkan di Pos Desa Gebangsari dan Karangpetir, Kecamatan Tambak
"Jumlah relawannya yang ada di sana untuk psikososial ada 8 orang. Kita berangkat respons, kemarin hari Rabu, 16 Maret, sampai hari ini (21/3),” katanya di Banyumas, Senin (21/3).
Dalam kegiatannya, para relawan melakukan pendampingan psikososial dengan fun games untuk anak mulai pagi dan sore hari.
Baca juga: Dosen UMP bikin "puzzle" untuk media edukasi bencana gempa bumi
Selain itu, melakukan pendampingan belajar, rapid assessment terkait kondisi anak, ibu, dan lansia serta membantu di dapur umum MDMC.
"Ada beberapa titik desa juga selain ini, di antaranya Desa Gumelar Lor dan Plangkapan. Selain itu, di berbeda kecamatan juga ada yang terkena banjir, salah satunya Sumpiuh, tapi untuk Kecamatan Kemranjen sekarang sudah aman. Ini semuanya masuk Kabupaten Banyumas," jelasnya.
Sementara itu, mahasiswa lain yang merupakan anggota Bidang Tanggap Darurat Nandha Tasha Miftakhusyifa mengatakan di pos pelayanan Desa Gambasari terdapat anak-anak dengan kisaran umur 3-10 tahun.
"Kami datang disambut dengan ramah oleh para penyintas, kami memberikan pendampingan belajar pada mereka, diselingi dengan fun games sehingga anak anak tetap nyaman dan enjoy. Kami juga melakukan hafalan doa doa harian. Anak anak terlihat sangat antusias, dan orang tua berterima kasih dengan kehadiran kami mengurangi kebosanan anak anak dan mengurangi bermain gadget," katanya. (tgr)
Baca juga: UMP siap bantu Pemkab Banyumas tangani masalah tengkes
Baca juga: UMP masuk daftar perguruan tinggi swasta terbaik se-Asia Tenggara versi AppliedHE
UMP terjunkan relawan psikososial untuk korban banjir
Senin, 21 Maret 2022 12:59 WIB
Salah seorang relawan psikososial UMP melakukan pendampingan terhadap anak-anak korban banjir di Kabupaten Banyumas. ANTARA/HO-UMP
Pewarta : KSM
Editor : Sumarwoto
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Terpopuler - Pendidikan
Lihat Juga
FSRD ISI Solo kunjungi Museum Manusia Purba Sangiran buka peluang kolaborasi
27 January 2026 14:26 WIB
Mahasiswa KKN-Dik UMS sukses dukung milad ke-25 SMK Muhammadiyah 5 Purwantoro
27 January 2026 13:00 WIB
Mahasiswa TRKP SV Undip jalani magang industri di PT KTU Shipyard Tanjung Riau Batam
26 January 2026 16:16 WIB
Humas UMS dampingi SD Muhammadiyah Palur kelola konten digital perkuat branding sekolah
25 January 2026 18:29 WIB
UMS kembangkan Lab School dan lakukan benchmarking ke SD Muhammadiyah 1 Candi Umsida
23 January 2026 20:14 WIB