Solo (ANTARA) - Pemerintah Kota Surakarta mulai melakukan seleksi Putra Putri Solo yang finalnya akan dilakukan pada Sabtu (13/11).

Ketua Panitia Pelaksana Pemilihan Putra Putri Solo Febri Hapsari Dipokusumo di Solo, Jateng, Rabu mengatakan pemilihan Putra Putri Solo sendiri sudah dimulai pada 1 November 2021 yang diawali dengan tes tertulis.

"Untuk tes tertulis ini meliputi tes tentang pengetahuan umum, kepariwisataan, kepribadian, budaya, tes psikologi, bahasa Inggris, dan public speaking," katanya.

Selanjutnya, dilakukan tes wawancara dan pada tanggal 4 November akan diambil 10 besar finalis putra dan 10 besar finalis putri untuk mengikuti pembekalan sebagai persiapan malam final pada tanggal 13 November 2021.

"Pembekalan ini meliputi banyak hal, wali kota menekankan kemampuan literasi digital, mengikuti perkembangan zaman, apa yang dibutuhkan kota ini, membantu pemerintah dalam promosi pariwisata, serta mampu menjadi sosok inspiratif bagi remaja di Solo," katanya.

Ia mengatakan tema yang diambil pada perhelatan tersebut yakni Hanggayuh Kuncaraning Nagari atau menggapai kemahsyuran negeri dengan doa dan harapan agar pandemi segera berakhir sehingga bangsa kembali menuju zaman keemasan.

"Agar kota ini segera kuncoro, mahsyur kembali. Berangkat dari semangat anak-anak muda, mengikuti zaman yang berubah namun hidup dan berkehidupan dengan Budaya Jawa," katanya.

Sementara itu, ia mengatakan pendaftaran sendiri sudah dilakukan pada tanggal 8-31 Oktober 2021 dan diperoleh sebanyak 141 peserta. Dari total tersebut 49 peserta di antaranya putra dan 92 putri.

Jumlah peserta sebanyak itu menunjukkan muda mudi antusias mengikuti kontes tersebut.

Menurut dia, perolehan angka peserta tersebut membahagiakan mengingat sosialisasi hanya dilakukan melalui media sosial. Kondisi tersebut berbeda jika dibandingkan di luar pandemi COVID-19, di mana sosialisasi banyak menyasar ke pusat-pusat kegiatan yang melibatkan anak muda, mulai dari kampus hingga ruang terbuka.

Pewarta : Aris Wasita
Editor : Achmad Zaenal M
Copyright © ANTARA 2024