Semarang (ANTARA) - Dinas Kelautan dan Perikanan, Pertanian dan Pangan (DKPPP) Kota Tegal kembali mengadakan Gerakan Pangan Murah (GPM), Selasa (10/10/2023).
Kali ini GPM dilaksanakan di Pasar Muara Anyar Kelurahan Muarareja Kota Tegal.
Kepala DKPPP Kota Tegal Sirat Mardanus mengatakan, oleh karena masih tingginya harga beras, DKPPP Kota Tegal bersama Badan Pangan Nasional dan Bulog Cabang Pekalongan masih mengadakan Gerakan Pangan Murah.
Tujuannya memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pokoknya. Sebab dengan GPM, masyarakat bisa membeli satu paket berisi beras 5 kg, gula pasir 1 kg, minyak sayur 1 liter hanya seharga Rp80 ribu.
Sementara GPM diadakan di sejumlah titik agar bisa merata dirasakan oleh masyarakat. Sehingga kali ini diadakan di wilayah Muarareja yang memang belum pernah dikunjungi GPM.
Ada sebanyak 500 paket GMP disediakan untuk masyarakat. Siapapun bisa membeli dan tanpa syarat apa pun. ***
Berita Terkait
Pemkot Pekalongan siagakan petugas SAR di 0ppTPS rawan banjir
Jumat, 15 November 2024 20:10 Wib
Pemkot Tegal canangkan Kesatuan Gerak PKK Bangga Kencana Kesehatan
Jumat, 15 November 2024 20:10 Wib
Pemkot Magelang selalu mengevaluasi pelayanan publik
Jumat, 15 November 2024 13:18 Wib
Legislator minta Pemkot Semarang tingkatkan kesiapan hadapi musim hujan
Kamis, 14 November 2024 21:36 Wib
Magelang gelar pengawasan kearsipan untuk transparansi
Kamis, 14 November 2024 21:34 Wib
Pemkot Pekalongan panen padi di lahan terdampak rob
Kamis, 14 November 2024 17:45 Wib
Pemkot Pekalongan libatkan 1.246 satlinmas sukseskan Pilkada 2024
Rabu, 13 November 2024 21:45 Wib
Pemkot gelar pengawasan daerah untuk wujudkan pemerintahan akuntabel
Rabu, 13 November 2024 19:55 Wib